View Full Version : Sistem Antisipasi BUMN Agar Tak seperti Merpati


sucyresky
26th December 2014, 11:28 AM
https://img.okezone.com//content/2014/12/25/20/1083818/sistem-antisipasi-bumn-agar-tak-seperti-merpati-b8ce69KiI1.jpg
JAKARTA - Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan saat ini telah memiliki sistem peringatan dini atau Early Warning System (EWS) untuk memantau kinerja Badan Usaha Milik Negara (BUMN), terutama yang di bawah Kemenkeu.

Seperti dikutip dalam keterangan tertulis Kemenkeu di Jakarta, Kamis (25/12/2014), dengan EWS maka apabila ditemukan suatu BUMN dengan kondisi yang rawan, DJKN akan memperingatkan perseroan melalui Kementerian BUMN, sehingga dapat diambil langkah antisipatif untuk mencegah kondisi yang lebih buruk.

Sistem ini dibangun agar permasalahan yang menimpa PT Merpati Nusantara Airlines tidak terulang kembali akibat antara lain, masalah operasional, finansial dan tata kelola perusahaan.

Keberadaan EWS akan menjadi salah satu alat bantu bagi pemerintah dalam membuat kebijakan pengelolaan BUMN dan pelaporan investasi pemerintah.

EWS kinerja BUMN merupakan suatu alat (tool) yang dibangun oleh DJKN dalam rangka memantau kinerja BUMN terutama dari aspek keuangan. EWS akan memberikan informasi terkait kondisi kinerja suatu BUMN yang dilihat dari 13 indikator rasio keuangan yang berasal dari 6 pengukuran kinerja utama yaitu likuiditas, pengelolaan aset/modal, pemenuhan kewajiban profitabilitas, arus kas dan tingkat kesehatan.

Nantinya, EWS akan memberikan informasi terkait kondisi suatu BUMN dari empat kriteria yaitu Sangat Bagus, Bagus, Cukup Bagus dan Tidak Bagus. Deteksi atas kinerja BUMN tidak hanya untuk tahun berjalan tapi juga untuk proyeksi tiga tahun ke depan.
SUMBER : Okezone.com (http://economy.okezone.com/read/2014/12/25/20/1083818/sistem-antisipasi-bumn-agar-tak-seperti-merpati)