View Full Version : Rombongan Indonesia Siap Bertarung di Malaysia Masters


agung209
13th January 2015, 11:25 PM
https://img.okezone.com//content/2015/01/13/40/1091564/rombongan-indonesia-siap-bertarung-di-malaysia-masters-hHoT7JrdWH.jpg
ROMBONGAN bulutangkis Tanah Air saat ini sudah berada di Serawak, Malaysia untuk mencari kebanggaan di ajang Yonex Sunrise Malaysia Masters 2015. Walau tidak menurunkan seluruh pemain terbaiknya dan berisikan beberapa pemain muda, namun kesiapan tidak bisa dikesampingkan.

Salah satu yang disoroti kesiapannya adalah pasangan ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii. Pasangan peraih medali emas di Asian Games 2014 itu menyandang unggulan kedua di bawah pasangan asal Denmark, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl.

Kesiapan Nitya/Greysia diuji pada ajang ini, apalagi Malaysia Masters 2015 adalah turnamen pertama mereka pada 2015. Meski sebelum berangkat ke negeri jiran diberikan beberapa hari libur, namun dalam penuturannya mereka tetap memanfaatkannya untuk menjaga kondisi.

“Ini turnamen perdana kami dan sudah siap. Walau sudah dikasih libur, tapi kita enggak 100 persen libur. Kami tetap menjaga kondisi dan menjalankan program latihan yang sudah diatur pelatih,” kata Nitya mengenai kesiapannya, seperti dikutip oleh BadmintonIndonesia.org, Selasa (13/1/2015).

“Target tentu yang terbaik. Kami menjaga dan meningkatkan permainan jelang Olimpiade. Kalau bisa memperoleh hasil maksimal, ini bisa meningkatkan kepercayaan diri kami dan menjadi modal untuk turnamen berikutnya,” kata Greysia.

Begitu juga dengan pasangan Praveen Jordan dan Debby Susanto. Bahkan ganda campuran yang tengah naik daun itu berhasrat pulang sebagai juara turnamen. Praveen/Debby didapuk sebagai unggulan kedua di ajang ini dengan catatan tahun lalu berstatus sebagai runner-up.

“Target tahun ini kami ingin menjadi juara, atau minimal bisa menyamai hasil tahun lalu. Kami ingin yang terbaik di sini. We’re in good condition, and ready to fight,” kata Praveen mantap.

“Kami punya dua minggu full untuk latihan kemarin, dan kami merasa cukup untuk bertanding. Yang penting kami tidak mau meremehkan lawan yang akan ketemu, jangan lengah atau mengganggap enteng,” tandas Debby.

Saat ini baru berjalan babak kualifikasi, Indonesia memiliki 13 wakil di babak utama Malaysia Masters 2015 dengan delapan di antaranya berada di unggulan lima teratas. Seperti di ganda putri Nitya/Greysia (2), Pia Zebaidah/ Rizki Amelia (3), dan Shendy Puspa/Vita Marissa (5).

Sedangkan di ganda campuran Praveen/Debby (2) dan Markis Kido/Pia Zebaidah (4). Adapun di ganda putra diwakili oleh Andrei Adistia/Hendra AG (3), Wahyu Arya/Ade Yusuf (4), dan Markis Kido/Agripinna Putra
sumber http://sports.okezone.com/read/2015/01/13/40/1091564/rombongan-indonesia-siap-bertarung-di-malaysia-masters