forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum BukuKuBaca (https://www.forumku.com/forum-bukukubaca/)
-   -   Kamu Pencinta Buku dan Makan? 5 Tempat Ini Wajib Kamu Datangi (https://www.forumku.com/forum-bukukubaca/69843-kamu-pencinta-buku-dan-makan-5-tempat-ini-wajib-kamu-datangi.html)

putra fabyan 7th May 2017 04:32 PM

Kamu Pencinta Buku dan Makan? 5 Tempat Ini Wajib Kamu Datangi
 
Kalau kita membahas tentang perpustakaan, maka banyak orang yang berkata bahwa perpustakaan adalah tempat belajar, tempat yang kaku, tempat sih kutu buku, tempat paling sunyi, hmm sebenarnya perpustakaan adalah tempat yang penuh dengan ilmu. Meskipun seringkali diidentikkan sebagai tempat yang kaku, tapi ternyata perpustakaan tidak melulu harus kaku loh.
Karena saat ini sudah berkembang kafe dengan konsep kafe buku yang menggabungkan antara kafe dan juga perpustakaan. Konsepnya pun dibuat senyaman mungkin sehingga tentu saja akan semakin membuatmu yang doyan baca menjadi merasa nyaman.

Gak percaya? Oke ini dia 5 kafe buku di Jakarta dan sekitarnya untuk kamu yang doyan baca serta makan.

1. Reading Room
Cari suasana baru di perpustakaan dan bisa sekalian makan bareng teman? Reading Room! adalah tempat yang kamu cari nih, Serbaholic.

Perpustakaan yang satu ini memang menawarkan konsep perpaduan perpustakaan dengan resto. Di sini kamu juga bakal dimanjakan dengan ratusan koleksi buku yang tertata rapi dengan desain interior ruangan yang nyaman.

Reading Room sendiri memiliki dua lantai yaitu lantai pertama untuk no smoking area dan lantai kedua untuk smoking area. Tak hanya itu saja, di tempat ini kamu juga bisa memiliki buku yang kamu sukai dengan harga Rp 50.000-Rp 150.000 saja. Berminat? Nih alamatnya: Kemang Timur 57a-b, Jakarta.

2. Perpustakaan Freedom
Perpustakaan Freedom hadir di tengah langkanya perpustakaan nyaman di ibu kota. Desain interior perpustakaan ini juga terbilang unik dan tak biasa. Karena ketika memasuki ruangan kamu akan disambut oleh gemerlap lampu yang bergelantungan dengan gaya minimalis lengkap dengan deretan sofa empuk. Bahkan di sini kamu juga bisa menemukan sofa refleksi loh.

Koleksi bukunya juga bisa dibilang lengkap mulai dari buku yang bertema sosial politik dan budaya. Tapi memang secara mayoritas koleksi buku perpustakaan Freedom adalah buku-buku langka. Belum lagi ditambah fasilitas ruang AC dan WiFi membuat perpustakaan yang satu ini tak pernah sepi. Nih alamatnya: Jl. Proklamasi No. 41 Menteng.

3. Perpustakaan Negara Republik Indonesia (PNRI)
Dari namanya saja sudah bisa ditebak kan, kalau koleksi buku-buku dalam perpustakaan ini pasti lengkap. Kalau kamu membayangkan ruang baca di perpustakaan yang satu ini kusam, berdebu dan sepi, itu salah besar.

Karena suasana ruang baca di PNRI ini justru ditata dengan sangat nyaman dan bersih. Tapi sayangnya PNRI menggunakan sistem peminjaman tertutup, jadi kamu harus tahu detail buku apa yang kamu cari jika mengunjungi perpustakaan yang satu ini. Kamu disarankan lebih baik membawa catatan. Nih alamatnya: Jl. Salemba Raya 28A, Jakarta Pusat.

4. Perpustakaan Daniel S. Lev
Perpustakaan yang satu ini didirikan pada tahun 2006 oleh seorang warna berkebangsaan Amerika Serikat yang mencintai bangsa Indonesia, Daniel S. Lev. Perpustakaan ini tidak terlalu luas dan memiliki koleksi tak kurang dari 6.000 buku, 6.000 makalah yang dikoleksi secara elektronik, dan 100 judul serial (jurnal dan majalah). Memang sebagian besar buku koleksi perpustakaan ini cukup spesifik, yaitu bahan-bahan hukum dan ilmu sosial lain yang berhubungan dengan hukum.

Jadi buat kamu yang mencari bahan-bahan dan ingin memperkaya wawasan tentang ilmu hukum, cobalah untuk mampir ke perpustakaan ini. Karena perpustakaan ini memiliki ruangan yang nyaman dan kondusif untuk menghabiskan waktu bersantai dengan membaca buku. Nih alamatnya: Puri Imperium Office Plaza, UG-16 Jl. Kuningan Madya Kav. 5-6 Jakarta.

5. Comic Café
Kalau tempat yang satu ini cocok buat kamu para pecinta komik. Ruang baca di Comic Cafe juga didesain oleh sang pemilik dengan konsep yang semua isi ruangan berbau komik. Mulai dari wallpaper, hiasan dinding sampai taplak meja yang digunakan pun semua bertemakan komik.

Tak hanya menghabiskan waktu dengan membaca, kamu juga bisa menikmati berbagai sajian menu yang disediakan dalam Comic Cafe ini. Jangan khawatir harga makanan di sini enggak bakal buat kantong bolong. Berbagai menu ini dibandrol dengan harga Rp 4.000- Rp 40.000 saja. Nih alamatnya: Jl. Tebet Utara Raya No. 53D Bukit duri Tebet Jakarta Selatan.

Source: http://antiketombe.clear.co.id/whats...i-e9b8416.html

Dengan adanya kafe buku ini dapat membuat suasana membaca tidak lagi terasa kaku. Kafe buku dikonsepkan sedemikian rupa agar dapat menjadi perpustakaan serta kafe yang nyaman serta kondusif. Masih malas baca buku?

Masih banyak loh kafe-kafe unik di Jakarta dan sekitarnya, kamu tinggal browsing aja pakai internet, ssttt jangan bilang kuota internetmu habis? Hahaha udah cepetan isi dulu di www.serbapay.com.


All times are GMT +7. The time now is 09:34 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.