forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Militer dan Pertahanan | Defence and Military (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/)
-   -   BAE Systems Siapkan Kendaraan Tempur AMPV Pertama Untuk Tentara Amerika Serikat (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/62554-bae-systems-siapkan-kendaraan-tempur-ampv-pertama-untuk-tentara-amerika-serikat.html)

hobbymiliter 8th October 2016 09:49 PM

BAE Systems Siapkan Kendaraan Tempur AMPV Pertama Untuk Tentara Amerika Serikat
 
---- source: http://www.hobbymiliter.com/4297/bae...erika-serikat/ ------- HobbyMiliter.com –Â*BAE System telah menyiapkan unit pertama dari 29 unit kendaraan tempur Armored Multi-Purpose Vehicle atau AMPV pesanan Angkatan Darat Amerika Serikat. Prosesi penyerahan akan dilakukan di fasilitas produksi BAE System, bulan Desember 2016. Unit pertama dari kendaraan ini telah selesai dikerjakan pada awal bulan Oktober tahun ini, sementara 9 unit lainnya masih dalam proses produksi.
Unit prototype atau pra-produksi dari ranpur AMPV ini, dibuat berdasar kontrak Engineering, Manufacturing and Development (EMD) yang ditandatangani pada bulan Desember 2014. Selain BAE System, turut ikutserta dalam tender proyek ini, perusahaan General Dynamics Land System.
Adapun kendaraan – kendaraan ini, nantinya akan menjalani uji coba pada tahap Finishing, yakni uji lintas medan 7.500 mil. Selain uji coba performa dari kontraktor, juga akan diadakan uji coba oleh pihak internal Angkatan darat Amerika Serikat sejauh 21.000 mil. Sebagai tambahan, kontrak EMD juga memiliki opsi untuk masa produksi skala rendah dimana 289 unit ranpur AMPV tambahan akan dibuat.
Angkatan Darat Amerika Serikat memiliki kebutuhan total 2.907 unit kendaraan dalam lima versi. Versi tersebut diantaranya versi pembawa mortir, versi komando, versi kendaraan evakuasi medis, versi kendaraan untuk perawatan medis, serta versi general purpose untuk keperluan lainnya. Ratusan unit ranpur AMPV ini akan ditempatkan di satuan Armored Brigade Combat Teams (ABCTs).


All times are GMT +7. The time now is 03:54 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.