forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Business and Economy! (https://www.forumku.com/business-and-economy-/)
-   -   Mau Usaha, Begini Cara Kumpulkan Modal dengan Menabung (https://www.forumku.com/business-and-economy-/45118-mau-usaha-begini-cara-kumpulkan-modal-dengan-menabung.html)

sucyresky 6th August 2015 07:19 AM

Mau Usaha, Begini Cara Kumpulkan Modal dengan Menabung
 
Quote:

JAKARTA - Untuk memulai sebuah usaha tentunya dibutuhkan modal yang tidak sedikit. Biasanya, ketika nafsu mengumpulkan uang untuk modal tidak terbendung, pos-pos pengeluarannya lainya dikorbankan. Padahal pos pengeluaran tersebut untuk kebutuhan yang paling utama dan tidak boleh terganggu.
Perencana Keuangan dari MRE Financial & Business Advisory Andy Nugroho memandang, harus ada pembagian porsi khusus untuk tabungan modal usaha. Menurut perhitungannya, porsi ideal untuk tabungan modal usaha adalah 5-10 persen dari pemasukan.

"Sebenarnya tergantung berapa modal yang diperlukan untuk memulai usaha itu. Tapi paling tidak idealnya 5-10 persen dari total penghasilan. Agar tidak mengganggu pengeluaran untuk kebutuhan utama," tutur Andy saat dihubungi Okezone, Kamis (6/8/2015).

Menurutnya, boleh-boleh saja jika ingin memperbesar porsi tabungan modal usaha itu. Namun Andy menghimbau agar mendahulukan pos pengeluaran utama, seperti kebutuhan pokok dan bayar utang (jika ada).

"Kan bisa-bisa saja, misalnya pengeluaran untuk ongkos kerja misalnya dihemat. Kan yang penting masih tetap sampai ke tempat kerja. Tapi jangan menyusahkan diri sendiri juga. Atau pola makannya diubah. Asal tetap mendahulukan pengeluaran untuk bayar utang, itu yang paling penting," imbuhnya

Sebaiknya juga dihitung secara tepat, berapa modal yang dibutuhkan sebelum memulai menabung. Jika dirasa waktu yang butuhkan terlalu lama untuk besaran porsi nabung tersebut, atau terdesak untuk memulai usaha secepat mungkin, menurut Andy boleh-boleh saja jika ingin mencari pinjaman untuk sebagian kekurangannya.

Namun harus berhati-hati dalam memilih jenis pinjaman. Kemudian tanamkan juga dalam diri, harus bertanggungjawab dari utang tersebut.

"Banyak cara untuk mencari pinjaman, selain bank kita bisa pinjam dari orang terdekat. Atau mungkin bekerjasama dengan kerabat untuk memulai usaha itu. Jadi boleh saja utang, karena berbisnis juga berarti investasi," pungkasnya.
SUMBER : Okezone.com

giovanodst 22nd May 2018 02:24 PM

Re: Mau Usaha, Begini Cara Kumpulkan Modal dengan Menabung
 
Selain pinjam ke bank sama orang terdekat, sebenarnya udah ada transaksi juga pinjaman uang online gitu asal di acc aja sih untuk peminjamannya.

Lagi pula memang sih sebaiknya dari sekarang punya tabungan sendiri buat buka usaha kalau semisalnya udah ada ide atau keinginan baru untuk menjalankan bisnis usaha sendiri dan menjadi entrepreneurship. Hehe. :(rofl):


All times are GMT +7. The time now is 05:06 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.