forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Indonesia Indah! (https://www.forumku.com/indonesia-indah-/)
-   -   Dulu Bung Karno Pernah Diasingkan Kesini, Yuk Kita Berwisata Sejarah Disini (https://www.forumku.com/indonesia-indah-/46014-dulu-bung-karno-pernah-diasingkan-kesini-yuk-kita-berwisata-sejarah-disini.html)

Timothy 21st August 2015 11:36 AM

Dulu Bung Karno Pernah Diasingkan Kesini, Yuk Kita Berwisata Sejarah Disini
 

Tanggal 17 Agustus 2015 kemarin kita merayakan hari ulang tahun negeri kita tercinta Indonesia ini, tentunya seluruh rakyat Indonesia patut gembira dengan usia 70 tahun Indonesia yang sudah bisa dibilang berkembang kehidupannya.

Nah buat yang suka berwisata ke tempat-tempat bersejarah, salah satu tempat bersejarah di NTT ini patut jadi referensi nih. Namanya adalah Rumah Pengasingan Ende, kenapa dibilang pengasingan? Tentunya karena rumah ini dijadikan sebagai tempat pengasingan, kenapa bersejarah? Karena yang diasingkan pada saat itu adalah Presiden kita yang pertama yaitu Ir. Soekarno oleh Belanda zaman dahulu kala.


Banyak orang yang mengatakan setelah berkunjung ke situs wisata ini katanya aura Bung Karno kental banget, wah tentunya kalau begitu didalam pikiran aku sih saat masuk tuh kita bisa lihat flash back sejarah-sejarah bangsa bersama Bung Karno ya.

Tempat ini masih di jaga oleh penjaganya yang bernama Syafrudin dan bapak Syafrudin ini sudah menjaga Rumah Pengasingan Ende ini selama kurang lebih 12 tahunan ya. Nah monggo berlabuh di tempat ini, dan berwisata sejarah tentunya akan membuat rasa kecintaan kita ke negeri ibu pertiwi ini semakin dalam loh. :D:

Sumber


All times are GMT +7. The time now is 06:30 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.