forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Militer dan Pertahanan | Defence and Military (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/)
-   -   Singapura Pasok Kapal Perang Oman (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/24875-singapura-pasok-kapal-perang-oman.html)

supry 27th November 2014 02:14 PM

Singapura Pasok Kapal Perang Oman
 
http://jakartagreater.com/wp-content...0/image351.jpg
The Royal Navy of Oman (RNO) melakukan upacara penamaan untuk kapal patroli Al-Ofouq class, pertama dari empat yang dibuat oleh Singapura di ST Marine, 14/10/2014.

Kapal patroli dengan nomor umbul Z 20 kini bernama RNOV Al-Seeb, nama sebuah kota di Oman dekat Muscat. Menurut komandan RNO Laksamana Abdullah bin Khamis bin Abdullah al-Raisi, kapal ini akan menggantikan Kapal patroli Dhofar Class yang saat ini beroperasi dengan nama dan umbul yang sama, yang bertugas pada awal 1980-an.

Kapal Al-Seeb dipersenjatai dengan satu meriam super cepat Oto Melara 76 mm sebagai senjata utama dan dua senjata mesin Oto Melara30 mm yang terletak di sisi kapal. Kapal ini juga dilengkapi dengan Lacroix Sylena multimode soft-kill decoy system (umpan).

Menurut spesifikasi yang dirilis oleh ST Marine, kapal ini memiliki kecepatan maksimum 25 knot di laut level tiga dan dapat menjangkau jarak 3.000 n mil pada kecepatan 16 knot. Kapal ini memiliki daya tahan 15 hari dan dapat beroperasi dalam kondisi hingga laut level lima.

Dalam pidatonya saat upacara penamaan, Laksamana Abdullah menggambarkan kapal patroli Al-Ofouq sebagai tambahan signifikan terhadap kemampuan RNO.

“Memiliki kemampuan manuver yang tinggi, sangat baik dalam kemampuan menjaga laut dan udara, termasuk fasilitas pendaratan canggih (dek) yang memungkinkan operasi yang aman dari helikopter, semua kemampuan ini membuat kapal mampu melakukan operasi berkelanjutan di seluruh wilayah perairan kesultanan dan zona ekonomi eksklusif,” katanya.

“Kapal Al-Seeb selanjutnya akan menjalani integrasi dan pengujian sistem manajemen tempur sebelum melakukan uji tembak pada awal 2015,” kata Ng Sing Chan, presiden ST Marine. Galangan kapal juga telah memberi tahu IHS Jane bahwa Al-Seeb saat ini dijadwalkan untuk pengiriman ke RNO (Oman) pada kuartal kedua 2015, dan kapal terakhir diserahkan pada kuartal ketiga 2016.

Pada bulan April 2012, ST Marine mengalahkan perusahaan Belanda Damen Schelde Naval Shipbuilding dan India Goa Shipyard untuk meraih kontrak empat kapal yang ditawarkan oleh Departemen Pertahanan Oman. (Janes.com).


All times are GMT +7. The time now is 03:23 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.