forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Militer dan Pertahanan | Defence and Military (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/)
-   -   Johan: Bisa Jadi 5 Pimpinan KPK akan Mundur (https://www.forumku.com/forum-militer-dan-pertahanan-defence-and-military/39095-johan-bisa-jadi-5-pimpinan-kpk-akan-mundur.html)

supry 2nd May 2015 09:08 PM

Johan: Bisa Jadi 5 Pimpinan KPK akan Mundur
 
http://jakartagreater.com/wp-content.../05/image3.jpg
Jakarta – Plt Wakil Ketua KPK Indriyanto Seno Adji akan mundur dari posisinya apabila penyidik KPK Novel Baswedan ditahan dan penangguhannya tak digubris. Sikap Indriyanto itu bisa saja diikuti oleh pimpinan KPK lainnya.

“Memang ada wacana bahwa ada pimpinan KPK bukan hanya 1 tapi bisa juga 5 bila penahanan tetap dilakukan karena upaya-upaya yang sudah dikondisikan dengan baik bisa berantakan,” kata Plt Wakil Ketua KPK Johan Budi dalam jumpa pers di Gedung KPK, Jl Rasuna Said, Jaksel, Jumat (1/5/2015).

Johan menuturkan selama ini pimpinan KPK sudah melakukan berbagai upaya untuk menjaga hubungan antara lembaga penegak hukum. Bila jaminan dari lima pimpinan KPK juga tidak diterima Polri, maka Johan merasa sudah tidak berarti duduk di posisi pimpinan.

“Kalau pimpinan KPK saja tidak digubris, menjadi tidak ada gunanya menjadi pimpinan KPK,” ucapnya.
“Pihak-pihak di sana harus menghormati karena ada kepentingan lebih besar antara KPK dan Polri tanpa mengurangi kehormatan wilayah masing-masing termasuk apa yang perlu diusut bareskrim,” sambung Johan.

Sikap pimpinan KPK yang menjadi penjamin untuk penangguhan penahanan dilakukan karena Novel merupakan bagian dari lembaga antikorupsi itu. Oleh sebab itu, menurut Johan, sikap para pimpinan itu wajar.

“Kalau soal Novel, bukan soal penting atau tidak Novel di KPK tapi Novel adalah bagian dari lembaga KPK,” ujarnya.

Indriyanto yang juga hadir dalam jumpa pers itu menyatakan akan mundur bila Novel ditahan dan penangguhan yang diajukan pimpinan KPK tidak dikabulkan. Dia memastikan bahwa sikap para pimpinan ini bukan dengan niat mengintervensi proses yang ada.

“Bukan konteks intervensi tapi jadi tanggung jawab dari para pimpinan. Lain sama sekali dari obstructice of justice,” pungkas Indriyanto. (Detik.com).


All times are GMT +7. The time now is 01:40 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.