forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Olah Raga dan Organisasi! (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/)
-   -   Pieter Huistra Siap Kerja Keras Di Tengah Konflik Sepakbola Indonesia (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/39560-pieter-huistra-siap-kerja-keras-di-tengah-konflik-sepakbola-indonesia.html)

agung209 7th May 2015 06:20 PM

Pieter Huistra Siap Kerja Keras Di Tengah Konflik Sepakbola Indonesia
 
http://images.performgroup.com/di/li...48&w=620&h=430
PSSI akhirnya telah sah menunjuk Pieter Huistra sebagai pelatih timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2018. Status pria asal Belanda yang merupakan direktur teknik PSSI itu kini sebagai pelatih interim tim Merah-Putih.

Penunjukan Huistra berdasarkan hasil rapat komite eksekutif, dan kebijakan tersebut diambil karena kondisi sepakbola Indonesia yang tengah kisruh antara Kemenpora dan PSSI - sehingga tidak ideal untuk mengontrak pelatih tetap.

Kendati begitu, Huistra yang akan mengawal timnas untuk laga kualifikasi kontra Cina Taipei (11/6) dan Irak (16/6) siap menerima mandat tersebut meski harus bekerja di tengah situasi karut-marut sepakbola nasional.

"Saya ingin menunjukkan kepada seluruh warga Indonesia bahwa sepakbola itu bisa membanggakan, apalagi ditengah isu negatif dan kisruh yang ada sekarang," tegas mantan manajer FC Groningen tersebut.

Cina Taipei yang kini berada di posisi 179 FIFA dan Irak yang berstatus tim unggulan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia serta menempati peringkat 86 FIFA diakui Huistra sebagai lawan yang berat. Tapi mantan pemain timnas Belanda itu optimistis.

"Bersama pemain, kami akan berusaha mewujudkan itu. Saya akan menjalani debut yang tidak mudah yakni melawan Cina Taipei dan Irak. Kita berada di grup yang cukup berat, Cina Taipei sedang menanjak performanya dan Irak merupakan salah satu tim favorit di grup ini," bebernya.

Selain satu grup dengan Cina Taipei dan Irak, timnas Garuda juga harus bersaing dengan jagoan Asia Tenggara seperti Thailand dan Vietnam.
sumber http://www.goal.com/id-ID/news/1387/...akbola?ICID=SP


All times are GMT +7. The time now is 03:13 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.