forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   DKI Jakarta (https://www.forumku.com/dki-jakarta/)
-   -   Atasi Banjir Jakut, Basuki: Tanggul Tipe A Rampung 2017 (https://www.forumku.com/dki-jakarta/50275-atasi-banjir-jakut-basuki-tanggul-tipe-rampung-2017-a.html)

partisusanti 10th November 2015 06:05 PM

Atasi Banjir Jakut, Basuki: Tanggul Tipe A Rampung 2017
 
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengatakan, tanggul tipe A dalam proyek National Capital Integrated Coastal Development (NCICD), yang saat ini tengah dibangun baru akan selesai pada 2017. Tanggul tersebut rencananya dibangun sepanjang 95 kilometer (km) oleh pemerintah pusat dan Pemprov DKI Jakarta.

“Seluruh tembok utara baru selesai 2017. Kami terkendala dengan geser orang, karena kebanyakan didudukin orang di tepi laut,” ujar Basuki di Lapangan Ex Irti, Monas, Jakarta Pusat, Selasa (10/11).

Basuki mengatakan, bila tanggul tersebut belum selesai dibangun, pihaknya akan lebih mengandalkan pompa-pompa di rumah pompa. Jika pompa-pompa tersebut tidak bermasalah, maka genangan-genangan yang muncul di beberapa lokasi di ibu kota, terutama di kawasan Jakarta Utara (Jakut), saat hujan turun tidak akan lebih dari satu hari.

“Asal Waduk Pluit dan Pasar Ikan, pompanya oke. Mengapa tidak lebih dari sehari? Karena (air laut) pasang kan enam jam, kalau dia turun, pasti surut. Kecuali lagi pasang, hujannya tiga hari tiga malam, nah itu mau tidak mau, jadi mangkok kita,” katanya.

Basuki mengakui bila hal itu terjadi, maka akan ada beberapa pompa yang kemungkinan terendam. Ia berharap, hujan tak terjadi selama tiga malam berturut-turut.















http://www.beritasatu.com/aktualitas...pung-2017.html


All times are GMT +7. The time now is 04:50 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.