forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Business and Economy! (https://www.forumku.com/business-and-economy-/)
-   -   Tarif Angkutan Umum Diminta Turun (https://www.forumku.com/business-and-economy-/29031-tarif-angkutan-umum-diminta-turun.html)

sucyresky 8th January 2015 01:32 PM

Tarif Angkutan Umum Diminta Turun
 
Quote:

JAKARTA - Organisasi Gabungan Angkutan Darat (Organda) diimbau untuk melakukan penyesuaian tarif angkutan umum. Khususnya bagi daerah yang kenaikan tarifnya signifikan pada saat kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) November lalu.

"Evaluasi kembali tarifnya. Kalau selisih signifikan harap ada penyesuaian tarif dari Organda dan wali kota," ungkap Pelaksana tugas (Plt) Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat Sugihardjo saat ditemui di Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (8/1/2015).


Imbauan ini dikatakan Sugihardjo, karena harga BBM telah mengalami penurunan. Sehingga, bagi daerah yang telah menaikkan tarif cukup signifikan diharap dapat melakukan penyesuaian.

"Tarif angkutan kota memang kewenangan Bupati atau Walikota. Jadi Walikota atau Organda bisa meninjau kembali," kata dia.

Di beberapa daerah, Sugihardjo mengatakan ada kenaikan yang cukup signifikan, seperti Bogor. Sehingga, memang di setiap daerah kenaikannya akan berbeda.

"Signifikan itu tidak bisa berapa persen karena berbeda-beda di berbagai daerah. Kayak di Bogor itu cukup tinggi, Walikota bersama Organda bisa meninjau kembali," ujarnya.
SUMBER : Okezone.com


All times are GMT +7. The time now is 06:34 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.