forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Infrastructure, Transportation and Communication! (https://www.forumku.com/infrastructure-transportation-and-communication-/)
-   -   Bandung Hujan Terus, Pengerjaan Trotoar Gedung Merdeka Baru 70 Persen (https://www.forumku.com/infrastructure-transportation-and-communication-/35978-bandung-hujan-terus-pengerjaan-trotoar-gedung-merdeka-baru-70-persen.html)

partisusanti 27th March 2015 07:37 PM

Bandung Hujan Terus, Pengerjaan Trotoar Gedung Merdeka Baru 70 Persen
 
Bandung - Puncak Peringatan Konferensi Asia Afrika ke-60 hanya tinggal 28 hari lagi. Pengerjaan infrastruktur di lapangan dikebut agar selesai tepat waktu. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengklaim pengerjaan di lapangan tinggal 70 persen.

"Target perbaikan KAA ya seberesnya. Tanggal 24 harus sudah beres," ujar pria yang akrab disapa Emil tersebut, Jumat (37/3/2015).

Emil mengakui cuaca Bandung yang kerap diguyur hujan setiap hari menjadi kendala pengerjaan infrastruktur di lapangan. Seperti pengerjaan trotoar dan pembangunan lainnya.

"Hujan terus sekarang teh, memang menghambat. Tapi kontraktor yang sekarang mah canggih-canggih. Pengerjaan fisik di lapangan sudah 70 persen," ujar Emil.

Pantauan detikcom di lapangan, para pekerja tetap bekerja meski dalam kondisi hujan. Revitalisasi trotoar yang dilakukan Pemkot Bandung memang menjadi PR besar.

Di kawasan Cikapundung timur baik jalan maupun trotoar sudah sekitar 70 persen wajah baru. Sementara di Jalan Braga baru sekitar 50 persennya.

Menurut Agus (31), salah satu pekerja proyek, pengerjaan revitalisasi trotoar ini menurut atasan mereka harus rampung pada 31 Maret ini.

"Katanya tanggal 31 harus beres. Tapi hujan terus setiap hari memang sedikit terhambat karena harus berhenti dulu kalau hujan," ucap Agus.

Sebetulnya, kata Agus, dengan hujan yang terus mengguyur Bandung belakangan ini tidak begitu mempengaruhi terhadap pembangunan. Justru yang menjadi hambatan yakni kondisi fisik para pekerjanya.


http://www.detiknews.com/read/2015/0...baru-70-persen


All times are GMT +7. The time now is 04:15 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.