forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Dapur Forumku (https://www.forumku.com/dapur-forumku/)
-   -   Resep Dan Bahan Membuat Getuk Lindri (https://www.forumku.com/dapur-forumku/24464-resep-dan-bahan-membuat-getuk-lindri.html)

HeadlineNews 25th November 2014 05:47 PM

Resep Dan Bahan Membuat Getuk Lindri
 
Getuk lindri merupakan jenis makanan tradisional yang sangat nikmat. Teksturnya yang lembut dengan parutan kelapa diatasnya membuat getuk lindri semakin lengkap rasanya. Pada dasarnya jenis getuk itu sendiri dibedakan menjadi dua macam yaitu getuk biasa dan getuk lindri. Nah, getuk lindri itu sendiri cara membuatnya dengan menggiling singkong yang sudah dimasak kemudian diguling halus menggunakan gula pasir serta diberi dengan pewarna makanan dan juga vanilli kemudian dicetak kecil memanjang dan dirapatkan memanjang ini serupa dengan mie hingga berbentuk memanjang.
http://2.bp.blogspot.com/-FuOvnrFXyL...k%2BLindri.jpg
Di pasar tradisional banyak sekali kita jumpai getuk lindri ini, mungkin di daerah bunda juga banyak sekali pedagang kaki lima yang menjualnya. Namun tak ada salahnya meskipun banyak sekali yang menjualnya bunda bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Karena sudah tau gambaran mengenai getuk lindri ini pasti bunda akan lebih mudah jika mencobanya. Bahan yang digunakan untuk membuat getuk lindri ini bisa mudah bunda dapatkan di toko-toko terdekat rumah bunda.

Resep Membuat Getuk Lindri
Bahan:

Singkong 2 kg, kupas dan bersihkan
Gula Pasir 400 gram
Margarine 100 gram
Air mendidih 200 ml
Vanilli pasta 1 sendok teh
Pasta strawberry atau pewarna lainnya sesuai selera 1 sendok teh
Garam lembut 1 sendok teh

Bahan pelengkap:

Kelapa setengah tua, kupas kemudian parut memanjang dan campuri dengan garam lembut secukupnya, dikukus kurang lebih sekitar 10 menit

Cara Membuat Getuk Lindri

Langkah pertama gula pasir beserta dengan air, garam, vanilli, dan juga margarine direbus hingga mendidih kemudian angkat.
Setelah itu kukus singkong sampai matang dan empuk pada panci yang lain jika sudah matang lalu angkat. Setelah itu tumbuk singkong sampai lembut. Kemudian beri air rebusan gula, lalu tumbuk kembali sampai semuanya tercampur rata.
Setelah itu bagi adonan singkong menjadi 2 bagian, bagian yang satunya diberi pasta strawberry dan bagain yang lainnya diberi dengan pewarna makanan lainnya sesuai selera.
Masukkan adonan yang sudah diberi pasta kedalam gilingan daging atau mie. Proses adonan didalam gilingan kemudian potong-potong, lakukan sampai adonan habis digiling.


SUMBER: Getuk Lindri


All times are GMT +7. The time now is 06:33 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.