forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Olah Raga dan Organisasi! (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/)
-   -   Harga Tiket Piala AFF Diprotes Suporter Vietnam (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/23837-harga-tiket-piala-aff-diprotes-suporter-vietnam.html)

akiyamashinichi 21st November 2014 01:25 PM

Harga Tiket Piala AFF Diprotes Suporter Vietnam
 
http://cdn-media.viva.co.id/thumbs2/...i-_663_382.jpg

Quote:

VIVAbola - Antusiasme warga Vietnam untuk menonton langsung Piala AFF 2014 masih rendah. Buktinya tiket yang dilepas mulai 3 hari sebelum kick-off masih sepi peminat.

Vietnam akan menjalani laga perdana di Grup A menghadapi Indonesia pada Sabtu, 22 November 2014, mendatang. Kedua tim akan bertemu di Stadion My Dinh, Hanoi.

Berdasarkan pantauan media Vietnam, beberapa tempat penjualan tiket masih sepi pengunjung. Hanya beberapa orang saja yang datang untuk membeli tiket nonton langsung.

Hal ini disinyalir akibat naiknya harga tiket yang dipatok oleh Federasi Sepakbola Vietnam (VFF). Harga termurah mulai dari 100.000 Dong Vietnam sampai yang termahal 300.000 Dong (setara dengan Rp56.000 sampai Rp170.000).

"Nilai nominal harga tiket tertinggi yang sampai 300.000 Dong per tiket dinilai terlalu mahal dibandingkan daya tarik tim," sindir media Vietnam, Kenh14.vn.

Jika dibandingkan dengan Piala AFF 2010, saat Vietnam juga menjadi tuan rumah bersama Indonesia, tiket hanya dipatok berkisar 50.000 Dong sampai 180.000 Dong (Rp28.000 sampai Rp102.000).

Salah satu suporter Vietnam pun ikut mengkritik naiknya harga tiket untuk menonton tim nasionalnya di Piala AFF nanti. "Menurut saya, harga tiket sekarang terlalu tinggi, bahkan kalau dibandingkan dengan beberapa negara di ASEAN lainnya," keluh suporter bernama Anh Tuan tersebut.

Pihak VFF pun langsung angkat bicara soal naiknya harga tiket di Piala AFF nanti. Menurut Sekretaris Jenderal Federasi Sepakbola Vietnam (VFF), Le Hoai Anh, harga tersebut untuk mengimbangi biaya yang dikeluarkan buat penyewaan stadion.

Jika dibanding dengan tuan rumah lainnya, Singapura, harga tiket di Vietnam memang lebih murah. Untuk menonton satu laga Grup B di Singapura, penonton harus membayar Rp180.000 sampai Rp480.000 untuk selembar tiket. (one)
http://bola.viva.co.id/news/read/560...porter-vietnam


All times are GMT +7. The time now is 12:03 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.