forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Mobil (https://www.forumku.com/mobil/)
-   -   Review Lengkap New Honda CRV (https://www.forumku.com/mobil/55124-review-lengkap-honda-crv.html)

Otomotif Bandung 14th March 2016 03:12 PM

Review Lengkap New Honda CRV
 
New Honda CRv 2016. kendaraan Suv premium yang menyajikan berbagai fitur mewah dan berteknologi canggih yang siap menemani perjalanan anda bersama keluarga. Selain fitur kemewahan dan teknologi canggih yang tersemat di dalam Honda CRV 2016 ini, terdapat pula advantage lain yang yang menjadi daya tarik, mulai dari sektor eksterior dan interior yang sangat lugas, Serta ruang kabin yang menjamin kenyamanan lebih bagi penumpang, Dan berbagai fitur keselamatan yang di rancang menggunakan teknologi terbaru. Berikut Review Lengkap New Honda CRV 2016

Tampilan Eksterior New Honda CRV 2016
http://www.honda-bandung.com/images/...nda_CR-V_9.jpg
Desain eksterior yang dimiliki New Honda CRV 2016 ini di desain sedemikian rupa guna memberikan tampilan yang memiliki daya tarik maksimal. Namun perancangan mobil SUV premium ini tetap setia mempertahankan ketegasan desain eksterior lama yang terkenal gagah dan berani, Selain itu terdapat pula LED Daytime Running Light yang otomatis menyala ketika mesin dihidupkan, Serta juga terdapat HID Projector Headlight untuk lampu depannya. bumper yang baru menjadi faktor penyegar di mobil ini. Selain itu juga terdapat Fog Lamp baru yang mampu memebrikan pencahayaan lebih ketika anda berkendara di waktu hujan lebat, atau jalanan diselimuti kabut asap. menyusuri desain bagian belakang New Honda CRV 2016 ini, tersemat kombinasi lampu yang berdipadu dengan aksen krom di New License Garnish yang melintang. Selain itu juga terdapat Tailgate Spoiler with LED High Mount Stop Lamp yang semakin menguatkan karakter stylish dan sporty.

Tampilan Interior New Honda CRV 2016
http://www.honda-bandung.com/images/...nda_CR-V_2.jpg
Disektor interior mobil pabrikan Honda ini dilengkapi dengan berbagai fitur terbaru yang mampu memberikan kenyaman kepada seluruh penumpang. Hal itu dapat anda rasakan saat duduk diatas jok empuk milik SUV premium ini yang dapat diatur menyesuaikan bentuk tubuh anda. Selain jok empuk juga terdapat center console yang berfungsi untuk mempermudah anda ketika ingin menempatkan barang di tengah. Pada bagian interior depan terdapat Modern Meter Cluster, dan Panel indikator yang tampil dibalut warna menawan dipadu garnish dan tampilan ynag modern. Selain itu juga terdapat fitur Smart Entry System yang berfungsi untuk membuka pintu, sehingga anda tidak perlu menggunakan kunci konvensional. Selain itu anda pun akan dimudahkan mengontrol konsumsi bahan bakar, Menggunakan GPS, Memanfaatkan rear parking camera (kamera parkir), dan Menikmati hiburan dari layar sentuh 7 inchi yang menggunakan fitur Intelligent-Multi Information Display (I-MID) pada New Honda CRV.

Untuk Informasi Harga Honda CR-V, Kredit Honda CRV

Performa Mesin

New Honda CRV 2016 menggendong mesin 2.4 DOHC i-VTC yang dengan tenaga maksimum 190 PS dengan torsi maksimum 222 Nm. Akselerasi 0-100km/jam dapat dicapai dalam 10,4 detik. Konsumsi BBM rata-rata dalam kota 8,9 liter dan 14,3 liter di jalan tol. Kinerja mesin didukung teknologi Hill Start Assist (HAS) dan transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) serta Econ Mode dan Eco Assist untuk meningkatkan effisiensi saat berkendara.lebih dari itu hadir juga fitur Paddle Shift yang dapat memperhalus ketika perpindahan transmisi, hanya dengan sentuhan ujung jari. Untuk menikmati perjalanan dengan kecepatan konstan tanpa perlu menginjak pedal gas anda dapat menggunakan fitur Cruise Control, Dengan fitur ini tentu anda akan lebih santai ketika berkendara.

Stabilitas New Honda CRV 2016

Tingkat kestabilan mobil SUV premium ini diperhitungkan dengan seksama, sehingga jalanan berkelok, tanjakan atau turunan akan dengan mudah dilahap

Fitur Keselamatan Honda CRV 2016

Fitur Safety yang dirancang didalam mobil SUV premium ini sempat meraih predikat dengan rating bintang 5 di ASEAN NCAP. Rating bintang 5 yang dinobatkan untuk tingkat keselamatan yang dimiliki Honda CRV 2016 ini mulai dari struktur rangka tubuh dengan teknologi G-Force Control Technology (G-CON) + ACETM hingga 6 Airbags (Dual Front SRS Airbag + New Side Airbags + New Side Curtain Airbags) untuk perlindungan meyeluruh hingga baris kedua. Selain fitur keselamatan diatas mobil SUV premium ini juga telah dilengkapi dengan sabuk keselamatan dengan Pretensioner & Load Limiter untuk menjaga posisi badan saat terjadi pengereman mendadak, Neck Shock Mitigation Seat berfungsi mengurangi cedera pada leher, serta Whiplash Mitigation Seat mengurangi efek benturan pada punggung. Tidak hanya itu pada model ini juga terdapat tempat duduk anak-anak yang lebih aman menggunakan ISO-FIX + Tether. Sistem pengereman cakram depan dan belakang menggunakan Anti-lock Braking System (ABS) plus Electronic Brake-Force Distribution (EBD), dan New Brake Override System yang berfungsi membantu pengendara disaat terjadi pengeraman mendadak. Untuk melengkapi sistem rem di model ini juga terdapat Hill Start Assist (HSA) yang berfungsi untuk mencegah mobil mundur ketika berhenti maupun hendak melaju di tanjakan. Selain itu juga terdapat Emergency Stop Signal yang berfungsi untuk memberikan sinyal kepada pengemudi mobil lain di belakang anda dengan ditandai lampu sein berkedip.
Hot News Promo Honda CRV

Kontak Sales Honda Bandung :
Putra
- 085 222 999 264
- 022 - 9513 3095
Pin BB: 32758E6A
email: putra[at]honda-bandung.com


Website: Dealer Honda Bandung


All times are GMT +7. The time now is 03:31 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.