forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Business and Economy! (https://www.forumku.com/business-and-economy-/)
-   -   Naikkan Harga BBM, Pemerintah Harus Bangun Infrastruktur Gas (https://www.forumku.com/business-and-economy-/23332-naikkan-harga-bbm-pemerintah-harus-bangun-infrastruktur-gas.html)

sucyresky 17th November 2014 10:46 AM

Naikkan Harga BBM, Pemerintah Harus Bangun Infrastruktur Gas
 
Quote:

JAKARTA - Dengan kenaikan harga, dana alokasi untuk BBM subsidi diharapkan bisa dialihkan ke sektor produktif. Salah satu sektor yang dinilai paling mendesak adalah infrastruktur, khususnya bidang minyak dan gas.

"Kalau harga BBM naik, Pemerintah punya kemampuan untuk membangun infrastrurktur. Terutama infrastruktur energi gas," sebut pengamat minyak dan gas bumi dari Center for Petroleum and Energy Economics Studies, Kurtubi kepada Okezone di Jakarta, Senin (17/11/2014).



Dia melanjutkan, pekerjaan rumah pemerintah ke depan adalah melakukan konversi dari BBM ke gas.

"Agar ke depan itu program diversifikasi atau konversi BBM ke BBG (Bahan Bakar Gas) akan jalan. Boleh menaikkan harga, sebagian dananya dibangun infrastruktur energi gas, agar ketergantungan impor berkurang sekaligus mengurangi subsidi BBM," ujar dia.

Kurtubi juga mengatakan, rencana Pemerintah dalam menaikkan BBM subsidi sebesar Rp3.000 per liter dinilai terlalu memberatkan masyarakat. Pasalnya, harga minyak dunia juga tengah turun belakangan ini.
SUMBER : Okezone.com


All times are GMT +7. The time now is 01:34 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.