forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Jawa Barat (https://www.forumku.com/jawa-barat/)
-   -   SOR Gedebage (https://www.forumku.com/jawa-barat/543-sor-gedebage.html)

nOnezdaKilla 9th September 2012 05:53 PM

SOR Gedebage
 
:kickgoal:Kota Bandung dipastikan hampir menyelesaikan pembangunan Sarana Olah Raga Gedebage, namun beberapa hari belakangan timbul berita kurang sedap yang berawal dari rencana penamaan Stadion Utama Sepakbola (SUS) Gedebage menjadi Gelora Rosada (mewakili walikota bandung, Dada Rosada)

Kritikan pedas muncul dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat yang sejak awal, bersama Pemprov. Jabar, memperjuangkan pendanaan SUS Gedebage.

Anggota Komisi D DPRD Prov. Jabar Ujang Pahfulwaton menuturkan, semestinya yang memberi usulan nama itu introspeksi diri.

"Hampir setengah dana pembangunan SUS Gedebage itu bersumber dari APBD Provinsi Jabar yang merupakan dana publik. Tidak sepenuhnya dari Kota Bandung. Jadi alangkah baiknya nama itu yang bisa mewakili masyarakat Jawa Barat karena itu kan stadion milik publik Jabar,"

Ujang membeberkan, anggaran yang digelontorkan Provinsi Jabar untuk pembangunan SUS Gedebage lebih dari Rp 300 miliar. Komisi D, kata dia, paling getol dan keukeuh memperjuangkan dana bantuan untuk pembangunan SUS Gedebage.

"Tapi pas pembahasan penamaan, sama sekali tidak dilibatkan. Nah, kalau tetep pakai nama itu (Rosada-red.) ya silakan saja jika memang anggaran seluruhnya dari kota," tuturnya.

Ujang juga mempermasalahkan mengenai pertemuan yang digelar pada Kamis (6/9) lalu tanpa melibatkan provinsi, baik dari unsur eksekutif maupun legislatif.

"Ada pembahasan SUS Gedebage tapi kok tidak mengundang kami. Bagaimanapun juga, provinsi ada peran di sana. Mau pakai nama Rosada atau lainnya, ya silakan. Namun tentunya setelah ada koordinasi, kesepakatan, dan kesepahaman dengan provinsi. Membangunnya saja tidak sendiri, butuh bantuan provinsi. Sekarang saat sudah jadi, koordinasi dong," ucap kader Partai Hati Nurani Rakyat itu.

Dia juga mengingatkan, saat penandatanganan kesepakatan pendanaan, tidak ada agenda khusus tentang pembahasan penamaan SUS Gedebage. :kick-nogoal:

"Yang ada hanya kesepahaman untuk menyediakan sarana olah raga untuk warga Jabar. Dan kebetulan lokasinya ada di Kota Bandung. Jadi, stadion itu untuk warga Jabar, bukan hanya Kota Bandung saja," ungkapnya.

Dia menambahkan, DPRD Jabar hingga saat ini belum terpikir untuk mengusulkan nama SUS Gedebage. "Bagi kami yang menjadi perhatian utama saat ini adalah pembangunan itu selesai tepat waktu. Soal nama, bagi kami saat ini masih tetap SUS Gedebage, bukan Gelora Rosada," ucapnya.

Lebih lanjut Ujang menyarankan, agar tidak menimbulkan polemik berkepanjangan, penamaaan SUS Gedebage diserahkan ke publik. "Bagusnya disayembarakan saja biar tidak ada implikasi apapun," katanya.

Sementara itu, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan enggan menanggapi pro kontra penamaan SUS Gedebage menjadi Gelora Rosada.

"Jangan dari saya. Nanti interpretasinya segala macam," ucap Heryawan.

sumber ;di sini

Quote:

:gfred_zocker:melangkah pasti menuju 200 trit:gdreirad:

Pleasoul 9th September 2012 05:55 PM

sundul up up up up

nOnezdaKilla 9th September 2012 06:03 PM

Quote:

Originally Posted by Pleasoul (Post 3872)
sundul up up up up

:hihihi:
yg ijo-ijo nya mna (gan?)

Pleasoul 9th September 2012 06:05 PM

Quote:

Originally Posted by nOnezdaKilla (Post 3876)
:hihihi:
yg ijo-ijo nya mna (gan?)

ane blom ada yang ijo2 nya gan

:ghoplit-300_m: :ghoplit-300:

totongmeong 16th September 2012 11:09 AM

gedebage mau ganti nama yah

nOnezdaKilla 16th September 2012 11:18 AM

Quote:

Originally Posted by totongmeong (Post 4379)
gedebage mau ganti nama yah

rencananya gtu kang, mo ganti nama asal jgn bawa nama perorangan aj, takutnya tar jd alat bantu politik:gwarn::gwarn:



Quote:

:gbrowser-ff-vs-oper opera bgt..!!

demondkill 16th September 2012 12:52 PM

Quote:

Originally Posted by nOnezdaKilla (Post 4385)
rencananya gtu kang, mo ganti nama asal jgn bawa nama perorangan aj, takutnya tar jd alat bantu politik:gwarn::gwarn:

kalo ane nama pahlawan aja kang,,,,
:chatterbox::chatterbox:

nOnezdaKilla 16th September 2012 01:45 PM

Quote:

Originally Posted by demondkill (Post 4393)
kalo ane nama pahlawan aja kang,,,,
:chatterbox::chatterbox:

:idea::idea: Stadion Utama si Kabayan..:ohgoon::ohgoon:

endar.agustyan 16th September 2012 07:09 PM

^^^ nice thread akang2 semua
:)

iya nama resminya belum ada tapi sudah ada bebreapa "opsi" diantaranya

Stadion Gedebaga (tetap)
Stadiun Gelora Rosada <-------- ehhehe
Stadiun Mohamad Toha

sedikit Update nih





nOnezdaKilla 16th September 2012 08:43 PM

Quote:

Originally Posted by endar.agustyan (Post 4419)
^^^ nice thread akang2 semua
:)

iya nama resminya belum ada tapi sudah ada bebreapa "opsi" diantaranya

Stadion Gedebaga (tetap)
Stadiun Gelora Rosada <-------- ehhehe
Stadiun Mohamad Toha

sedikit Update nih





wess, bakal gede bgt tu stadion nya,
denger denger baru bisa d pakai pertengahan tahun depan ya mod endar?
soalnya baca berita, ISL putaran pertama tahun ini Persib bandung akan berbagi kandang dulu dgn Persita Tangerang di Siliwangi.

endar.agustyan 16th September 2012 11:07 PM

Quote:

Originally Posted by nOnezdaKilla (Post 4436)
wess, bakal gede bgt tu stadion nya,
denger denger baru bisa d pakai pertengahan tahun depan ya mod endar?
soalnya baca berita, ISL putaran pertama tahun ini Persib bandung akan berbagi kandang dulu dgn Persita Tangerang di Siliwangi.

akhir tahun sekarang tampaknya pengerjaan fasad bangunan hampir beres, walau ditargetkan akhir tahun selesai tapi "realistis" nya memang di pertengahan tahun depan baru seselai beserta kelengkapan intinya
:)

wah di siliwangi ya, kasian jalak harupat ga dijadiin kandang. ehhehe

thanks sob. :)

endar.agustyan 17th September 2012 09:27 PM

akang2 dan forumker semua, diskusinya yang baik dan menyenangkan ya
:)

dapat dari sini

https://www.facebook.com/photo.php?f...count=1&ref=nf
update Gedebage kemarin nih pas pemkot lagi meninjau progress

makin mantap
:)


nOnezdaKilla 19th September 2012 05:47 PM

Quote:

Originally Posted by endar.agustyan (Post 4510)
akang2 dan forumker semua, diskusinya yang baik dan menyenangkan ya
:)

dapat dari sini

https://www.facebook.com/photo.php?f...count=1&ref=nf
update Gedebage kemarin nih pas pemkot lagi meninjau progress

makin mantap
:)


kemarin saya lihat update nya di salah satu fans page Persib, dah mulai ditanami rumput mod endar:goodluck::goodluck:

endar.agustyan 19th September 2012 06:45 PM

^^^ betul sekali sob ini foto2nya


nOnezdaKilla 20th September 2012 05:20 PM

Quote:

Originally Posted by endar.agustyan (Post 4620)

itu yg tanam rumput coba tanya namanya siapa?
kan dia banyak pengorbanan tenaga dan keringat tuh..:heehee::heehee:

:chatterbox::chatterbox:

endar.agustyan 20th September 2012 05:37 PM

^^^ hehehe
:D

maaf di edit dikit kang
:D

itu sistem penanamannya ternyata seperti menanam padi di sawah.
ehhehehe

wengky 20th September 2012 07:33 PM

dah ga sabar ane pengen nonton di stadion ini..


All times are GMT +7. The time now is 06:38 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.