forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Olah Raga dan Organisasi! (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/)
-   -   Yogyakarta Bersaing dengan Spanyol Menjadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia (https://www.forumku.com/olah-raga-dan-organisasi-/32804-yogyakarta-bersaing-dengan-spanyol-menjadi-tuan-rumah-kejuaraan-dunia.html)

agung209 18th February 2015 04:29 PM

Yogyakarta Bersaing dengan Spanyol Menjadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia
 
Quote:

http://assets.kompas.com/data/photo/...gya780x390.jpg
GOR Bulu tangkis Amongrogo, Jogjakarta
YOGYAKARTA, KOMPAS.com — PBSI mencalonkan diri untuk mengikuti bidding World Junior Championships 2017, dengan mengajukan kota Yogyakarta sebagai tempat pelaksanaan turnamen tersebut.

Yogyakarta akan bersaing dengan Spanyol dalam proses bidding yang pemenangnya akan diumumkan BWF pada Mei 2015 mendatang.

Salah satu proses bidding yang dinilai oleh BWF adalah lapangan yang tersedia, sarana, dan prasarana yang dimiliki oleh gedung olahraga tersebut.

Oleh karena itu, pada tanggal 12 Februari 2015 lalu, Darren Parks, Event Director BWF, melakukan survei lapangan dan fasilitas gedung bulu tangkis Amongrogo yang berada di Yogyakarta.

Darren Parks melakukan survei lapangan Amongrogo bersama Pengurus Pusat PBSI Basri Yusuf, Kabid Pengembangan; dan Bambang Roedyanto, Kasubid Hubungan Internasional; didampingi oleh jajaran pengurus Pengprov DIY.

“Saya melihat GOR Amongrogo sudah memenuhi syarat untuk bisa memuat delapan lapangan sesuai spesifikasi yang dibutuhkan. Di samping itu, ruangan penunjang untuk referee, ruang rapat, ruang tunggu pemain, ruang untuk wasit juga dapat diakomodir oleh GOR Amongrogo,” kata Darren Parks, Event Director BWF.

Selain melakukan survei di GOR Amongrogo, survei juga dilakukan di gedung-gedung bulu tangkis yang akan digunakan untuk para atlet latihan dan juga hotel yang akan digunakan bagi penginapan para atlet.

“Kami siap untuk mengadakan kejuaraan dunia yunior di Yogyakarta dan kami juga sudah mempunyai tim yang solid dan siap untuk melaksanakan turnamen ini,” papar F Koesdarto Pramono, Ketua Umum Pengprov DIY.

“Saat ini kami sedang menentukan kerangka kerja untuk persiapan kejuaraan dunia yunior ini dan untuk menyosialisasikan turnamen ini kami juga akan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Dinas Pariwisata,” kata Koesdarto
sumber http://olahraga.kompas.com/read/2015...ejuaraan.Dunia


All times are GMT +7. The time now is 04:56 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.