forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Olah Raga dan Organisasi! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 19th November 2014, 09:15 AM   #1
Sek Des
 
Join Date: 30 Oct 2014
Userid: 2753
Posts: 301
Likes: 0
Liked 2 Times in 2 Posts
Default Nasib 12 Pemain "Berdarah Asing" Bersama Timnas Indonesia



Quote:
VIVAbola - Indonesia dalam beberapa tahun terakhir rajin melakukan naturalisasi beberapa pemain asing. Namun, tak banyak pemain keturunan tersebut yang berhasil di level tim nasional.

Program naturalisasi Indonesia dimulai sejak 2010 jelang Piala AFF. Sejak saat itu, tercatat sudah ada 12 pemain keturunan asing yang pernah menjajal seleksi tim nasional.

Sayangnya, tak banyak yang memberikan hasil positif seperti yang diharapkan. Bahkan, hanya 4 pemain naturalisasi yang berhasil menembus skuad utama menuju Piala AFF 2014 mulai akhir November nanti.

Berikut nasib para pemain keturunan asing bersama tim nasional Indonesia sampai saat ini:

1. Cristian Gonzales
Pria berdarah Uruguay ini mampu menembus tim utama Indonesia sejak resmi mendapatkan paspor Indonesia jelang Piala AFF 2010. Performa Gonzales terus terjaga, mencetak 11 gol dalam 23 caps, sehingga terpilih dalam skuad Piala AFF 2014.

2. Victor Igbonefo
Bek berdarah Nigeria ini tampil cukup baik bersama Arema Cronus. Alfred Riedl pun tak segan memilihnya sebagai salah satu pemain menuju Piala AFF nanti. Sayang, kondisinya masih rentan dibekap cedera.

3. Raphael Maitimo
Pemain naturalisasi terakhir yang berhasil masuk skuad timnas Indonesia menuju Vietnam. Sejak jadi WNI pada 2012, ia sempat tampil di Piala AFF pada tahun yang sama dan mencetak satu gol. Kinerjanya di lini tengah memang cukup menjanjikan.

4. Sergio van Dijk
Pria berusia 32 tahun ini menjadi pemain terakhir yang dinaturalisasi menjadi WNI. Eks penyerang Persib Bandung yang sekarang memperkuat klub Liga Thailand, Suphanburi, ini pun dipercaya masuk tim Piala AFF 2014. Satu gol berhasil dicetaknya dalam 4 laga bersama Timnas.

5. Greg Nwokolo
Winger yang resmi menjadi WNI sejak Oktober 2011 ini memang tampil kurang konsisten bersama Timnas. Greg sejauh ini baru mendapatkan 4 caps dengan 1 gol saja. Cedera tungkai kaki membuat dia gagal tampil di Piala AFF 2014.

6. Diego Michiels
Kontroversi lebih kerap menghinggapi pemain berdarah Belanda ini daripada prestasi. Diego tercatat lebih sering tampil bersama Timnas U-23 (16 caps) dibandingkan dengan Timnas senior (2 caps). Ia pun tak terpilih masuk tim Piala AFF kali ini.

7. Stefano Lilipaly
Salah satu pemain naturalisasi yang digadang-gadang menjadi playmaker masa depan timnas. Sayangnya, ia baru tampil satu kali sejak jadi WNI pada 2011 dan sekarang tak terpilih masuk tim, bahkan tidak dipanggil untuk ikut seleksi.

8. Tonnie Cussel
Sejak menjalani debut bersama Timnas pada 14 November 2012, Cussel hanya tampil dua kali berkostum Indonesia. Sempat tampil di Piala AFF 2012, tapi ia sudah memutuskan untuk pensiun dari level internasional pada 2014 dan memilih kembali ke Belanda.

9. Jhon van Beukering
Memori terakhir suporter Timnas terhadap Van Beukering mungkin tubuh bongsornya saat tampil di Piala AFF 2012. Hanya dua caps dicatatkan sepanjang karirnya bersama Timnas.

10. Ruben Wuarbanaran
Nama Ruben keburu tersingkir dari persaingan menuju timnas Indonesia karena performanya terus merosot. Bahkan, Barito Putera memutuskan untuk memecat pria 24 tahun ini pada awal musim lalu.

11. Irfan Bachdim
Irfan memang bukan pemain naturalisasi, karena memilih menjadi WNI daripada warga negara Belanda. Ia pun menjadi salah satu "anak emas" Riedl pada Piala AFF 2010. Sayangnya, Irfan dipastikan absen di Piala AFF nanti karena cedera yang masih menderanya sehingga terpaksa dicoret dari tim.

12. Kim Jeffrey Kurniawan
Salah satu pemain yang juga memilih paspor WNI daripada jadi warga Jerman. Namun, ia masih belum dapat kesempatan tampil di level Timnas. Performanya belakangan meningkat bersama Pelita Bandung Raya. Ia bisa saja dapat kesempatan masuk Timnas di masa depan. (one)
http://bola.viva.co.id/news/read/559...mnas-indonesia
akiyamashinichi is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Obat Batuk Berdarah Tradisional "BARANG SAMPAI BARU BAYAR" maulanamuldan Health Kesehatan 14 4th December 2014 11:57 AM
Pengobatan Alami Batuk Berdarah "BARANG SAMPAI BARU BAYAR" maulanamuldan Health Kesehatan 3 2nd December 2014 10:20 AM
Ini Detail "Jersey" Baru Timnas Indonesia miss_nha Olah Raga dan Organisasi! 0 3rd November 2014 03:03 PM
Bersaing di Timnas, Van Dijk Waspadai "El Loco" akiyamashinichi Olah Raga dan Organisasi! 0 3rd November 2014 07:35 AM
"Jangan Sampai Kita Kecolongan Asing" alnpr Business and Economy! 0 23rd May 2013 04:39 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 05:04 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts