forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Forum Travelingku Jalan Jalan Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 16th April 2017, 08:51 AM   #1
Ketua RT
 
ExploreWisata's Avatar
 
Join Date: 30 Jan 2017
Userid: 5983
Posts: 80
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Finding Nemo Snorkeling di Gili Ketapang Probolinggo



Tak perlu merogoh saku dalam-dalam untuk melancong ke Pulau Gili Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo. Dari Pelabuhan Tanjung Tembaga Probolinggo, cukup sediakan Rp 7 ribu untuk naik perahu kayu ke pulau seluas 64 hektar tersebut.

Bila anda bersama rombongan, ada baiknya sewa perahu saja. Dengan tarif Rp 250 ribu, anda bisa pulang pergi Probolinggo-Pulau Gili semau anda. Tak perlu menunggu perahu dipenuhi penumpang untuk menyeberang, seperti penumpang reguler.

Dengan ongkos minim itu, anda bisa menikmati panorama Pulau Gili Ketapang. Misalnya berjemur dan menjalajahi hamparan pasir putih, yang menjadi daya tarik tersendiri di Pulau ini, utamanya pantai ekor.

"Dinamakan pantai ekor karena ada di ujung atau daratan yang menjorok seperti ekor," terang Kepala Desa Gili Ketapang, Suparyono Minggu (6/3/2016) kepada ProbolinggoTIMES.

Apabila angin tenang, angin berhembus sepoi-sepoi dari perairan, membelai kulit siapapun yang ada di pantai. Baik di sisi barat (pantai ekor) atau sisi selatan, di sekitar dermaga yang baru dibangun tahun lalu.

Jika anda mendaratkan pandangan jauh ke barat atau selatan di tepi pantai, birunya laut seolah tersambung dengan birunya langit bila sedang cerah. "Pemandangannya tak kalah dengan pantai Kuta di Bali," ujar Rosdiana, salah satu pelancong.

Di pulau ini, anda juga bisa berenang di pantai, menyelam (diving) melihat batu-batu karang alami, sampai snorkling.

Anda juga bisa berkeliling pulau yang dihuni sekitar sembilan ribu jiwa tersebut dengan menyisir garis pantai, atau melewati jalan-jalan kampung berpaving. Di pulau ini, juga ada goa kucing yang selalu ramai dikunjungi orang, utamanya setiap Jumat legi.

Bila anda suka kuliner seafood, Pulau Gili Ketapang Probolinggo adalah pusatnya. Yang khas adalah aneka olahan ikan, udang dan cumi-cumi. Kuliner seafood ini didukung oleh mayoritas warga Gili Ketapang yang menjadi nelayan.

"Setiap hari ada puluhan orang berkunjung ke sini. Kebanyakan domestik seperti Jember dan Yogyakarta," kata Sumari, warga setempat kepada ProbolinggoTIMES.

Pada musim-musim tertentu, tak jarang turis ikutan berkunjung.

Dibanding tempat wisata pantai lainnya, Pulau Gili Ketapang terbilang masih perawan. Belum ada fasilitas wisata yang dibangun di sana. Tapi, kondisi itu tak menghalangi orang berkunjung ke sana.

Sumber: timesindonesia. co.id
ExploreWisata is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks

Tags
gili ketapang



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Pembangunan masjid Khotobulloh Probolinggo w1s2t3 Berita dan Informasi 0 5th September 2015 08:10 PM
Ini Jadwal Proliga 2015 di Probolinggo agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 12th March 2015 10:57 PM
Tiket Fast Boat ke Gili Trawangan - Gili Air murah dari Bali bliputu Tour Travel dan Perjalanan 0 10th December 2014 10:51 AM
Layanan Fast Boat Ke Gili Trawangan, Gili Air ramadana Rekreasi 0 7th October 2014 10:46 AM
Toko jasa pasang kamera cctv area Ketapang | Tangerang Maryani Electronics 0 29th September 2014 04:58 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 02:48 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts