forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 5th October 2017, 07:00 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Broker Saham Diminta Tingkatkan Modal untuk Tarik Investor Ritel


Bursa Efek Indonesia (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)

Bursa Efek Indonesia (BEI) meminta agar para Anggota Bursa (AB) bisa meningkatkan Modal Kerja Bersih Disesuaikan (MKBD). Hal ini salah satu cara BEI untuk meningkatkan jumlah transaksi investor di pasar modal.
Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina percaya, kenaikan MKBD saat ini mampu memberikan manfaat positif bagi para AB. Di mana saat ini menurut Susy, dari 120 perusahaan sekuritas di Indonesia yang hanya memiliki MKBD di atas Rp 250 miliar yaitu sekitar 30 perusahaan sekuritas atau sekitar 25%.
"Kalau dia besar artinya dia punya kekuatan untuk melakukan financing, karena sumber pendapatan sekuritas bukan hanya dari transaksi tapi juga dari mmberikan financing, kan ada interest-nya," kata Susy saat ditemui di Kantor BEI, Kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (4/10).
Selain itu, Susy menjelaskan, saat ini perusahaan sekuritas yang memiliki MKBD di atas Rp 250 miliar didominasi oleh perusahaan sekuritas asing yang kebanyakan melayani investor yang berasal dari institusi.

Dengan meningkatnya MKBD maka hal ini bisa meningkatkan jumlah investor ritel.
"Sekitar 30 sekuritas dari total 120 sekuritas jadi hanya sekitar 25%. Itu kebanyakan asing kan, kalau asing mereka enggak menggarap investor ritel, asing kebanyakan garapanya investor institusi. Jadi harusnya dengan MKBD lebih besar, investor ritel bisa lebih ditingkatkan," jelasnya.
Selain itu, Susy menjelaskan, dengan meningkatnya MKBD bisa memberikan keuntungan bagi para investor dan perusahaan sekuritas. Hal ini sekaligus meningkatkan jumlah investor ritel.
"Broker memang harus kuat, investor kan mereka leverage, kalau pakai uang sendiri misal punya uang Rp 1 juta, kalau saya kasih financing lagi punya Rp 2 juta. Jadi lebih bisa banyak transaksi, itu pengungkit namanya, leverage. Jadi emang harus ada leverage. Teori investasi kan memang begitu," ujarnya.


https://kumparan.com/dewi-rachmat-k/...investor-ritel
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
OJK Ingin Investor Domestik Serap Saham IPO sucyresky Business and Economy! 0 13th June 2015 08:28 AM
Transaksi Pasar Modal RI Didominasi Investor Domestik sucyresky Business and Economy! 0 15th March 2015 11:56 AM
Investor Sudah Mulai Jenuh Membeli Saham sucyresky Business and Economy! 0 4th March 2015 10:40 AM
Investor Diperkirakan Mulai Rotasi Saham sucyresky Business and Economy! 0 27th February 2015 09:27 AM
OJK Beri Dua Cara Tingkatkan Modal Kerja Bersih sucyresky Business and Economy! 1 6th December 2014 02:41 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 04:17 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts