forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 24th October 2017, 07:09 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Arcandra: 3 Tahun Jokowi-JK, 93% Wilayah RI Sudah Teraliri Listrik


Jokowi hadir di peresmian PLTG Kalimantan Barat. (Foto: Dok. Biro Pers Istana)

Hingga bulan September 2017, Kementerian ESDM melaporkan bahwa rasio elektrifikasi Indonesia sudah mencapai 93,08%. Angka ini telah melebihi target rasio elektrifikasi 2017 yang sebesar 92,75%. Jika ditelisik ke belakang, pada tahun 2016 rasio elektrifikasi sebesar 91,16%.
"Capaian ini merupakan upaya Pemerintah untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap listrik, baik melalui jaringan PT PLN (Persero) maupun dan pengembang listrik swasta (Independent Power Producer/IPP)," kata Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar dalam konferensi pers di Gedung Bina Graha, Jakarta, Senin (23/10).
Berdasarkan data Kementerian ESDM, 94,1% wilayah Indonesia rasio elektrifikasinya berada di atas 70%. Provinsi Jawa Barat menempati posisi tertinggi pencapaian elektrifikasi, yaitu di angka 99,87%. Provinsi Banten sampai dengan Provinsi Jawa Timur, pencapaian elektrifikasinya juga terbilang positif rata-rata masih berada di atas 90%.


Beralih ke Provinsi Maluku Utara, rasio elektrifikasinya sudah mencapai 99,53%. Provinsi Maluku Utara menempati posisi kedua tertinggi di Indonesia setelah Provinsi Jawa Barat. Selanjutnya, rasio elektrifikasi ketiga tertinggi adalah Provinsi Kalimantan Timur yang sudah mencapai 99,29%.
Angka ini juga tidak jauh berbeda dengan rasio elektrifikasi di Provinsi Bangka Belitung yang sudah mencapai 99%. Untuk Sulawesi, elektrifikasi tertinggi ditempati oleh Provinsi Sulawesi Selatan yang sudah mencapai 95,24% dan Pulau Bali yang juga sudah mencapai 94,84%.
Namun, kondisi berbeda terlihat di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Papua, dengan rasio elektrifikasi masing-masing sebesar 58,99% dan 48,91%. Berdasarkan hal tersebut, saat ini wilayah Timur Indonesia menjadi fokus pemerintah dalam peningkatan akses masyarakat terhadap listrik.
"Memang masih ada provinsi dengan rasio elektrifikasi rendah seperti NTT dan Papua. Tapi ke depan hingga 2019 ditargetkan rasio elektrifikasi nasional kita lebih dari 97%," kata Arcandra.
Pemerintah menerapkan tiga cara dalam meningkatkan akses masyarakat terhadap listrik, yakni ekspansi atau perluasan jaringan listrik melalui PT PLN (Persero), memberikan pra-elektrifikasi bagi masyarakat yang tinggalnya tersebar dan jaraknya jauh dari instalasi listrik PLN, serta mengembangkan micro grid-off grid untuk masyarakat yang tinggal jauh dari instalasi listrik PLN, tetapi tinggal bersama dalam satu wilayah.
Di samping itu, saat ini pemerintah juga fokus pada lima pilar dalam meningkatkan tata kelola sektor ketenagalistrikan di Indonesia. Kelima pilar yang tersebut adalah meningkatnya rasio elektrifikasi, distribusi yang adil, keberlanjutan terkait kesetaraan dan keberlanjutan, iklim investasi yang kondusif dan pertumbuhan ekonomi serta tata kelola yang baik.
Terkait masih rendahnya rasio elektrifikasi di Papua dan Maluku, Arcandra menegaskan bahwa pemerintah akan meningkatkan rasio elektrifikasi di kedua wilayah tersebut, karena penyediaan listrik yang mencukupi merupakan bagian dari pembangunan yang adil dan merata.

https://kumparan.com/michael-agustin...raliri-listrik
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Jokowi: Indonesia Sudah Produksi Mobil Listrik di 2025 je_tek Forum Otomotifku 1 7th August 2018 01:24 PM
Sebentar Lagi, 33 Desa di Riau dan Kepulauan Riau Teraliri Listrik je_tek Business and Economy! 0 19th October 2017 06:20 AM
3 Tahun Jokowi, Sudah 16.000 MW Pembangkit Listrik Dibangun je_tek Business and Economy! 0 29th September 2017 07:40 AM
Sudah 2 Tahun, Listrik Belum Juga Terpasang partisusanti Kalimantan Barat 0 21st March 2015 11:48 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 03:50 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts