forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Olah Raga dan Organisasi! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 28th April 2015, 11:05 PM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 20 Nov 2014
Userid: 2900
Posts: 1,236
Likes: 0
Liked 1 Time in 1 Post
Default Laporan Pertandingan: Persipura Jayapura 6-0 Warriors FC


Persipura Jayapura memastikan diri lolos ke babak 16 Besar Piala AFC usai menggulung Warriors FC dengan skor 6-0 di stadion Mandala, Jayapura. Namun, meski demikian, Tim Mutiara Hitam masih belum pasti menjadi juara grup karena masih harus bersaing dengan Bengaluru, yang akan menghadapi Maziya malam ini (28/4).


Babak Pertama

Sejak menit awal Persipura Jayapura tampak langsung tancap gas, tetapi peluang emas pertama didapatkan oleh Warriors FC melalui Velez, beruntung tuan rumah masih diselamatkan oleh tiang gawang.

Setelah itu, tim Mutiara Hitam mendominasi permainan dan berkali-kali mendapatkan peluang. Tetapi pemain-pemain Persipura kurang tenang dan performa kiper tim tamu juga masih impresif.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta pada menit ke-19, pemain naturalisasi Bhio Paulin sukses membawa timnya unggul 1-0 setelah memaksimalkan umpan tendangan penjuru, tembakan first time yang ia lakukan di dalam kotak penalti tidak dapat diantisipasi oleh Neezam.

Kepercayaan diri pemain Persipura semakin meningkat dan tampak masih belum puas dengan keunggulan satu gol. Boas Solossa dan Bhio Paulin mendapatkan peluang menambah skor melalui tandukan, tetapi masih bisa ditahan oleh kiper lawan.

Persipura akhirnya kembali menjebol gawang Warriors FC saat paruh pertama menyisakan empat menit, kombinasi cantik pemain-pemain tuan rumah diselesaikan dengan baik oleh Ian Kabes untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Keunggulan dua gol itu bertahan hingga jeda meski Boas sempat mendapatkan peluang emas di menit akhir, tetapi sayang ia gagal mengonversinya menjadi gol setelah tembakannya hanya menerpa tiang gawang.

Babak Kedua

Skuat asuhan Osvaldo Lessa tidak ingin bersantai meski sudah unggul dua gol, mereka tetap melancarkan permainan agresif ke pertahanan tim tamu.

Boas langsung mendapatkan dua peluang emas, pertama pada menit ke-51 ketika sepakannya ditepis oleh Neezam dan kemudian satu menit berselang, tembakannya masih menghantam tiang gawang.

Namun striker berusia 29 tahun itu akhirnya mampu menjebol gawang Warriors beberapa menit kemudian. Bahkan dalam tempo tiga menit, ia berhasil menjaringkan dua gol, yaitu pada menit ke-53 dan 56. Dua gol tersebut melalui proses cantik dengan aksi solo melewati beberapa pemain lawan sebelum melepaskan tembakan yang tidak mampu diantisipasi Neezam.

Dua menit kemudian, giliran Kabes yang mencetak gol keduanya di pertandingan ini. Ia mengeksekusi tendangan bebas dengan sempurna untuk mengubah skor menjadi 5-0.

Momentum mencetak gol terus berdatangan dalam tempo singkat, namun sayang tidak ada gol tambahan setelah Zulham Zamrun gagal menyarangkan bola meski sudah melewati kiper dan tembakan Boas masih melenceng saat berhadapan satu lawan satu dengan Neezam.

Di sisa waktu yang ada, Persipura terus mendominasi, sementara Warriors tampak kesulitan menembus pertahanan tuan rumah. Imanuel Wanggai nyaris menambah keunggulan di menit ke-83 setelah mampu menusuk ke kotak penalti usai melewati hadangan pemain lawan, namun sayang tembakannya masih melenceng.

Gol penutup akhirnya tercipta dua menit jelang pertandingan berakhir, tendangan bebas Persipura, yang kali ini dieksekusi oleh Gerald Pangkali, kembali merobek jala Warriors untuk menggenapkan kemenangan menjadi 6-0.


Susunan Pemain

Persipura: Dede, Bio, Fakdawer, Ruben, Tinus Pae, Alom, I. Wanggai, Robertino, Ian Kabes, Zulham, Boas

Warriors FC: Neezam, Marc, Syaqir, Bennett, Azlan, Beattie, Fazli, Hafsyar, Hamqaamal, Hafiz, Velez

sumber http://www.goal.com/id-ID/match/pers...2008277/report
agung209 is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Warriors FC Tak Mau Malu Dua Kali Hadapi Persipura Jayapura agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 27th April 2015 11:19 PM
Laporan Pertandingan: PSM Makassar 3-3 Sriwijaya FC agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 11th April 2015 10:57 PM
Laporan Pertandingan: PSM Makassar 4-0 Persiba Balikpapan agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 6th April 2015 06:24 PM
Laporan Pertandingan: Indonesia 2-1 Myanmar agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 30th March 2015 10:26 PM
Laporan Pertandingan: Warriors FC 1-3 Persipura Jayapura agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 24th February 2015 11:00 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 06:35 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts