View Single Post
Old 5th November 2014, 12:32 AM  
Sek Des
 
Join Date: 3 Nov 2014
Userid: 2785
Posts: 234
Likes: 0
Liked 2 Times in 2 Posts
Default Jazz Ijen Banyuwangi, Aksi Bermusik untuk Kemanusiaan

Quote:
BANYUWANGI - Pagelaran Jazz Ijen Banyuwangi bukan sekadar menyajikan musik untuk ditonton. Lebih dari itu, event ini juga dikemas sebagai aksi bermusik untuk kemanusiaan. Event ini gratis, namun wisatawan dan penonton yang hadir diwajibkan mendonasikan dana ke Palang Merah Indonesia (PMI) minimal Rp5.000 dalam bentuk karcis Bulan Dana PMI.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas yakin, wisatawan bakal mendonasikan dana yang lebih besar dari donasi minimal tersebut. ”Pengelolaan dananya langsung ke PMI. Dananya akan digunakan untuk pengobatan kesehatan bagi penduduk di sekitar kaki Gunung Ijen, mulai pemeriksaan mata, operasi ringan, hingga masalah kesehatan lainnya. Tentu saja juga pemeriksaan kesehatan para warga yang menjadi penambang belerang dan pemandu wisata di Gunung Ijen,” papar Anas, dalam siaran pers yang diterima Sindonews.



Anas menambahkan, konsep menikmati musik sambil beramal bisa lebih mudah meningkatkan kesadaran publik untuk meningkatkan solidaritas sosial. ”Tujuan akhirnya bukan hanya berapa dana yang bisa dikumpulkan, tapi membangun solidaritas sosial,” ujar dia.

Dia berharap, event ini bisa semakin memopulerkan Gunung Ijen sebagai destinasi wisata unggulan Banyuwangi. Gunung tersebut mempunyai kawah yang memancarkan api biru (blue fire) di malam hari. Kawah berapi biru tersebut hanya ada dua di dunia, yaitu di Islandia dan Gunung Ijen Banyuwangi.
sumber: http://lifestyle.sindonews.com/read/...uk-kemanusiaan

Promo wisata yang menyentuh!
agusjember is offline   Reply With Quote