View Single Post
Old 6th November 2014, 04:02 AM  
Sek Des
 
Join Date: 17 Sep 2014
Userid: 2549
Posts: 468
Likes: 2
Liked 11 Times in 10 Posts
Default Rudi Garcia: Peluang Menang Roma 1 Banding 10


Pelatih Roma, Rudi Garcia mengatakan kecil kemungkinan timnya menang atas Bayern Muenchen pada laga lanjutan Liga Champions yang akan berlangsung Kamis dini hari waktu Indonesia, 6 November 2014. Ia menyebut peluang menang hanya 1 banding 10.
“Kami hanya memiliki sedikit kesempatan untuk meraih hasil positif dalam laga nanti (dinihari). Peluang menang kami mungkin 1 banding 10,” ujar Garcia pada wartawan seperti dilansir dalam situs berita Goal, Rabu, 5 November 2014.
Ungkapan Gracia ini mungkin karena Bayern Munich baru saja mengalahkan Giallorossi dengan skor telak, 7-1. Sementara, Roma baru saja kalah 0-2 dari Napoli dalam laga Seri A. Akan tetapi, menurut dia, yang terpenting perfoma timnya.
“Kekalahan melawan Bayern hanya bersifat temporer. Kami merespon baik atas kekalahan tersebut. Kami meraih hasil imbang melawan Cessena dan menang atas Cesena. Kami memang kalah dari Napoli, tapi itu sama sekali tak masalah,” ujar Gracia.
Gracia mengatakan tidak kawatir karena posisi tim asuhannya masih aman. Saat ini, Roma menduduki peringkat runner up dalam klasemen Serie A dan juga klasemen grup E Liga Champions.
Anak asuhnya, kata Gracia, tak akan mengulangi permainan buruk seperti saat laga di Olimpico bulan lalu. Namun, ia sadar bahwa Bayern memiliki segudang pemain berkualitas yang dapat membahayakan timnya. Bayern memiliki enam pemain yang masuk daftar Ballon d’Or tahun ini. “Yang penting nanti kami menampilkan permainan yang agresif dan kompak,” ujarnya.
“Apapun yang terjadi dini hari nanti tidak akan menentukan apapun, kami masih memiliki dua laga untuk dimainkan,” tambah Gracia. Saat ini, AS Roma masih unggul dua poin atas Manchester City dan 3 poin atas CSKA Moscow.
(Tempo)

Rudi Garcia: Peluang Menang Roma 1 Banding 10
kloningan.gue is offline   Reply With Quote