View Single Post
Old 7th November 2014, 11:19 PM  
Sek Des
 
Join Date: 3 Nov 2014
Userid: 2790
Posts: 383
Likes: 0
Liked 5 Times in 5 Posts
Thumbs down Sejuta Manfaat Buah Delima untuk Kesehatan

Delima (Punica granatum L.) merupakan tanaman buah yang termasuk dalam keluarga Punicaceae. Tanaman ini berasal dari timur tengah dan dapat tumbuh pada ketinggian 1000 m dpl. Delima sering ditanam di pekarangan rumah sebagai tanaman hias sekaligus untuk dimakan buahnya.

Buah delima memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Kandungan utamanya antara lain alkaloid pelletierene, granatin, betulic acid, ursolic acid, isoquercitrin, elligatanin, resin, triterpenoid, kalsium oksalat, dan pati yang terdapat pada kulit buah delima. Bagi yang suka mengkonsumsi jus buah delima, dalam segelas jus mengandung asam sitrat, asam malat, glukosa, fruktosa, maltosa, vitamin A, vitamin C, mineral (kalsium, fosfor, zat besi, magnesium, natrium, dan kalium), dan tanin.

Selain buah, hampir semua bagian tanaman juga bermanfaat sebagai obat. Dari mulai akar, biji, daun, bunga, hingga kulit pohonnya. Dan berikut ini beberapa contoh manfaat buah delima sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai penyakit:

Manfaat Buah Delima

Daging buah delima digunakan untuk menurunkan berat badan, mengobati cacingan, sariawan, tenggorokan sakit, suara parau, tekanan darah tinggi (hipertensi), sering kencing dan perut kembung.

Sering kencing
Ambil isi buah delima (yang segar dan masak, satu buah) dan segenggam kucai, lalu potong-potong seperlunya. Rebus dengan tiga gelas air bersih sampai tersisa separuhnya, angkat dan dinginkan. Minum air rebusan dua kali sehari, masing-masing tiga perempat gelas.

Sariawan
Ambil dua buah delima segar yang sudah masak. Ambil isi berikut bijinya, lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan satu gelas air sambil diaduk merata, lalu saring. Gunakan airnya untuk berkumur, lalu telan. Lakukan 2--3 kali sehari, sampai sembuh.

Batuk sudah berlangsung lama
Ambil sebuah delima yang belum terlalu masak. Setiap malam sebelum tidur, kunyah biji delima tersebut. Buang bijinya.

Suara serak, tenggorokan kering
Ambil sebuah delima segar, belah, dan ambil isinya. Kunyah, lalu buang bijinya. Lakukan 2--3 kali sehari.

Cacingan
Campur jus buah delima dengan jus wortel, masing-masing setengah gelas. Aduk sampai merata, lalu minum sekaligus.

Jus buah delima
Gunakan jus buah delima untuk berkumur pada sariawan, radang gusi, gigi berlubang, atau sebagai obat kompres pada wasir yang sedang meradang.

SUMBER
HeadlineNews is offline   Reply With Quote