View Single Post
Old 20th November 2014, 08:41 AM  
Sek Des
 
Join Date: 26 Apr 2013
Userid: 967
Location: Jakarta, Indonesia
Age: 31
Posts: 570
Real Name: Nana
Likes: 1
Liked 4 Times in 4 Posts
Default Tambah Tangki Penyimpanan BBM, Ketahanan Energi RI Jadi 30 Hari




Pemerintah berniat menambah tangki penyimpan Bahan Bakar Minyak (BBM), untuk memperkuat ketahanan energi.

Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengatakan, pembangunan tangki penyimpanan BBM akan memakan waktu sampai tiga tahun. Penambahan tangki penyimpan akan meminimalisir Indonesia dimainkan pihak penjual minyak.

"Satu bangun secepatnya tangki penyimpanan BBM supaya ketahanan meningkat, 2 sampai 3 tahun," kata Sudirman, di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (19/11/2014).

Begitu inginnya Indonesia memiliki tangki penyimpan BBM, menurut Sudirman bisa menyewa terlebih dahulu sebelum tangki penyimpanan selesai dibangun. "Kalau perlu awal-awal sebelum membangun sewa," tutur Menteri ESDM Sudirman Said.

Sudirman menambahkan, tangki penyimpanan BBM bertambah, maka ketahanan energi Indonesia akan semakin panjang dari 18 hari menjadi 30 hari. "Bisa dikerjakan bisa meningkat. Sehingga ketahanan lebih panjang kita besar ," pungkasnya.


sumber
miss_nha is offline   Reply With Quote