Surabaya - Mungkin tidak ada libur dalam kamus Tri Rismaharini, meski libur tetap bekerja. Wali Kota Surabaya ini tetap memberikan perhatiannya pada masalah kota diantaranya saluran air.
Dengan menggunakan polo shirt lengan panjang warna cokelat dipadu celana warna hitam, wali kota yang diusung PDIP ini terlihat memberikan instruksi ke petugas dinas pematusan di saluran air di Bratang Biangun, Sabtu (14/3/2015) pagi.
Pengamatan detikcom, Risma yang kali ini terlihat santai dengan sepatu kets running warna biru menelusuri saluran air dengan dibonceng petugas menggunakan sepeda motor trail.
"Ini nanti diangkat lumpurnya," katanya pada petugas sambil menunjuk saluran air.
Meski didalam perkampungan, Risma yang melakukan sidak saluran menggunakan sepeda motor trail itu tetap menggunakan helm saat dibonceng.
Usai puas melakukan sidak saluran, wali kota yang saat itu didampingi Kabag Humas M Fikser dan Kabag Umum dan Protokoler Wiwik Widiyanti langsung menghadiri kegiatan fogging yang diadakan salah satu perusahaan BUMN.
http://www.detiknews.com/read/2015/0...au-saluran-air