View Single Post
Old 3rd April 2015, 09:01 AM  
Wakil Camat
 
Join Date: 31 Oct 2014
Userid: 2758
Location: SmovieX.com | Tempat nonton dan download Film | Sering-sering berkunjung yah!
Posts: 3,641
Likes: 41
Liked 5 Times in 5 Posts
Default Kenaikan Harga BBM Diprediksi Lebarkan Kesenjangan Sosial

Quote:
JAKARTA - Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) diprediksi akan melebarkan kesenjangan sosial. Hal ini dikarenakan, kenaikan BBM tersebut akan membuat harga lainnya ikut merangkak naik.
"Tentu ini bisa melebarkan rasio gini kita," ucap Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Enny Sri Hartati kepada Okezone, Jakarta, Jumat (3/4/2015).

Enny menuturkan, jika kenaikan ini tidak diimbangi dengan penyerapan tenaga kerja khususnya pada masyarakat kalangan menengah ke bawah, maka daya beli masyarakat akan mengalami penurunan. Terlebih lagi, harga BBM otomatis akan membawa dampak kenaikan yang cukup signifikan terhadap beberapa barang dan jasa lainnya.

Dengan kenaikan tersebut, diprediksi rasio gini Indonesia akan semakin meningkat. Hal ini diukur dari ketimpangan di sebuah negara. Indeks 0 menunjukkan pemerataan sempurna, sementara angka 1 mewakili ketimpangan mutlak.

Adapun target rasio gini pada APBNP 2015 adalah sebesar 0,40. Akan tetapi, dengan harga BBM yang saat ini fluktuatif, diperkirakan angka tersebut akan melebar.

"Dengan harga BBM fluktuatif ini pemerintah juga harus siap-siap harga secara keseluruhan fluktuatif," jelas Enny.
SUMBER : Okezone.com
sucyresky is offline   Reply With Quote