View Single Post
Old 8th April 2015, 09:44 AM  
Warga Forumku
 
yesaldi's Avatar
 
Join Date: 8 Apr 2015
Userid: 3636
Age: 29
Posts: 3
Real Name: Yesa wati
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Untuk Wanita, Ini 4 Langkah Diet Sehat Yang Harus Dijalankan

Langkah diet sehat ini akan membuka wawasan kita semua tentang strategi terbaik dalam melangsingkan badan.

Gemuk dan perut buncit bukanlah sebuah penyakit, tapi apakah ada wanita yang ingin memiliki bentuk tubuh seperti itu? Tentu saja tidak ada seorang pun yang mau bermasalah dengan kegemukan dan perut buncit.

Untuk menghindarinya atau atau untuk mengatasi masalah tersebut, diet adalah jalan utamanya. Tapi diet sehat seperti apa yang sebaiknya dijalankan?

Bukankah banyak sekali cara menurunkan berat badan yang bisa dijumpai di buku-buku atau jurnal online?

Jawabannya tentu saja tergantung dari kondisi tubuh masing-masing. Tidak semua wanita cocok dengan metode diet atkins, paleo, mediterania dan lainnya.

Setiap metode memiliki kelemahan dan keunggulan masing-masing, selain itu ada juga aturan dan larangan yang berlaku di dalamnya.

Karena setiap orang mungkin memiliki daya tahan tubuh dan metabolisme yang berbeda maka jelas tidak semuanya cocok dengan program diet tertentu.

Untuk itu dibutuhkan informasi lengkap dari dokter atau ahli kesehatan dalam menentukan metode apa yang nantinya akan digunakan dalam rangka menurunkan berat badan.

Langkah diet sehat di atas adalah point pertama yang wajib dilakukan sebelum mulai melakukan langkah selanjutnya.

Untuk langkah selanjutnya adalah dengan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat. Tentu inilah bagian tersulit dari diet. Ketika kita dipaksa untuk mengubah sesuatu yang sudah lama menjadi kebiasaan tidak akan semudah membalikkan telapak tangan.

Butuh usaha ekstra kuat untuk sukses di langkah ini. Karena cara kedua ini tergolong susah, maka jangan heran bila banyak orang yang lari ke produk pelangsing.

Mereka berpandangan bahwa dengan menggunakan produk pelangsing maka tidak perlu pusing-pusing dan repot-repot mengubah semua hal yang telah biasa ia lakukan sejak bertahun-tahun lamanya.

Perlu diketahui bahwa kegagalan diet yang sering dialami orang adalah tidak mampu menjalankan point kedua ini.

Maka dari itu, bila ingin sukses menurunkan berat badan dan mendapatkan tubuh ideal maka pastikan untuk bisa melewati tahap kedua ini.

Adapun tahap selanjutnya akan lebih mudah dilakukan bila di tahap kedua ini anda berhasil melakukannya.

Tidur 7 sampai 8 jam setiap hari adalah hal yang mungkin terdengar biasa-biasa saja. Tapi menurunt ahli kesehatan, istrirahat yang cukup dan teratur dapat meningkatkan metabolisme tubuh kita.

Kenapa kita harus perduli dengan metabolisme tubuh? Karena dengan memiliki metabolisme tubuh yang terjaga maka semua organ penting dalam tubuh akan bekerja secara maksimal sehingga ketahanan tubuh akan semakin baik dalam menghalau berbagai macam gangguan kesehatan.

Karena organ tubuh bekerja secara maksimal, maka lemak dan kalori yang ada dalam tubuh pun akan semakin cepat dibakar dan dibuang sehingga tubuh akan cepat langsing dan sehat.

Langkah diet sehat terahir adalah dengan berolahraga secara teratur namun tidak memaksakan diri sehingga berpotensi membuat tubuh cidera.

Anda hanya membutuhkan waktu olahraga selama 15 menit setiap hari, cukup jalan kaki atau bersepeda santai dapat memenuhi kebutuhan ini.

Itulah empat langkah diet sehat yang harus dijalankan, untuk memudahkan agan-agan sekalian, berikut saya buat kesimpulannya.

Yang harus dilakukan meliputi:
  1. Berolahraga secara teratur minimal 15 menit setiap hari
  2. Menjalankan gaya hidup sehat
  3. Istirahat secukupnya
  4. Berkonsultasi dengan ahli diet terdekat sebelum menjalankan diet
Sedangkan yang tidak boleh dilakukan banyak sekali, empat diantaranya yaitu:
  • Malas beraktifitas
  • Gemar mengkonsumsi makanan cepat saji dan tinggi lemak jenuh
  • Istirahat tidak teratur
  • Bereksperimen dengan semua jenis metode diet tanpa mempelajari terlebih dahulu
Itulah kesimpulan dari semua langkah diet sehat yang saya tulis di atas. Mohon maaf jika tulisan dan pemilihan kata masih acak-acakan.
yesaldi is offline   Reply With Quote