31st May 2015, 07:44 AM
|
|
Wakil Camat
Join Date: 31 Oct 2014
Userid: 2758
Location: SmovieX.com | Tempat nonton dan download Film | Sering-sering berkunjung yah!
Posts: 3,641
Likes: 41
Liked 5 Times in 5 Posts
|
70 Persen Masyarakat Miskin Dewasa Adalah Perokok

Quote:
JAKARTA – Di tengah Hari Tanpa Tembakau Sedunia, sangat disayangkan ketika didapati jumlah pecandu rokok di Indonesia terus meningkat. Bahkan, diketahui juga terdapat 70 persen masyarakat miskin dewasa adalah perokok.
Penelusuran Litbang Okezone, Minggu (31/5/2015), saat ini 70 persen masyarakat miskin dewasa adalah perokok. Hal itu menjadi ironi di tengah daya beli masyarakat yang menurun, akan tetapi masih mampu mengonsumsi rokok.
Pada Februari 2015, Badan Pusat Statistik (BPS) juga menyatakan rokok menjadi salah satu penyumbang inflasi yang cukup besar setelah bahan makanan. Bahkan, setiap tahun terjadi kenaikan dari sektor tersebut.
Tidak hanya itu, konsumsi rokok Indonesia mencapai 302 miliar batang per tahun pada 2013. Angka ini menempatkan Indonesia menjadi negara dengan perokok terbanyak di Asia Tenggara.
Menurut survei Global Adult Tobacco Survey Report pada 2011, Indonesia bahkan menempati urutan pertama di dunia yang memiliki persentase tertinggi laki-laki perokok 67 persen. Sedangkan dari jumlahnya, Indonesia masuk peringkat ketiga setelah China dan India.
Kesulitan dalam melepaskan kebergantungan rokok kemungkinan karena budaya yang ada di Indonesia. Menurut pakar pertembakuan, Kabul Santoso, rokok kretek adalah industri budaya bangsa Indonesia karena telah ditemukan, diproduksi, dikembangkan dan diisap oleh bangsa sendiri.
Serupa dengan Kabul, Mark Hanusz dalam bukunya ‘The Culture and Heritage Indonesia's Clave Cigarettes’ juga disebutkan industri kretek telah berusia sekira 120 tahun.
|
SUMBER : Okezone.com
|
|
|
|