View Single Post
Old 11th September 2015, 07:25 PM  
KaDes Forumku
 
Join Date: 16 Feb 2015
Userid: 3276
Posts: 1,017
Likes: 0
Liked 5 Times in 5 Posts
Default Pasarkan Produk UMKM, Jatim akan Bangun 'Jatim Mart' di Singapura

Metrotvnews.com, Surabaya: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim) akan memasarkan produk usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) ke pasar global. Satu di antaranya memasarkan produk-produk tersebut di Singapura sebagai persiapan menghadap Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) 2015.

"Biar nanti dalam pasar global mudah diterima di MEA," kata Asisten II Sekdaprov Jatim bidang ekonomi dan pembangunan, Hadi Prasetyo, di Surabaya, Jatim, Jumat (11/9/2015).

Hadi mengatakan Singapura dan Jatim memperat hubungan di sektor ekonomi. Singapura akan menyediakan pasar atau wadah untuk memasarkan produk-produk UMKM di Singapura.

"Tempat yang ditawarkan oleh Singapura adalah semacam Supermarket yang isinya semua produk-produk UMKM kita," katanya.

'Jatim Mart'. Demikian nama supermarket yang mewakili kehadiran UMKM Jatim di Singapura. Namun Hadi belum mau mengatakan jenis UMKM apa saja yang akan masuk dan dipasarkan di supermarket tersebut.

"Tentunya semua masih kita seleksi dulu, mulai dari standarisasi, Branding, dan Packagingnya semua harus taraf internasional," tambahnya.

Oleh sebab itu, sebelum produk tersebut dipasarkan di Jatim Mart, Pemprov Jatim akan mengadakan pelatihan atau penyuluhan terhadap UMKM yang dianggap dapat dibawa ke pasar Singapura.

"Kita akan melakukan koordinasi dulu dengan trading house, agar UMKM kita tahu kriteria produk internasional itu seperti apa," ujar mantan kepala Bapeprov Jatim itu.

Selain Singapura, Jatim juga menganggap Vietnam sebagai pasar strategis. Sebab perkembangan ekonomi Vietnam yang cukup pesat.

"Jika Singapura sebagai perdagangan dunia begitu juga dengan Vietnam yang pangsa pasarnya cukup luas, bahkan mereka telah menyiapkan lahan untuk Jatim Mart," terangnya.



















http://jatim.metrotvnews.com/read/20...t-di-singapura
partisusanti is offline   Reply With Quote