View Single Post
Old 28th September 2016, 03:31 PM  
Sek Des
 
Join Date: 18 Jul 2016
Userid: 5238
Posts: 161
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Alasan Kenapa Orang Melakukan Operasi Plastik



Kepuasan itu memang berasal dari hati, sehingga ukuran puas itu tidak pernah terbatas. Ada sebagian orang yang merasa tidak puas dengan kondisi fisik nya sekarang ini. Ketidakpuasan yang dialami setiap orang tentunya memiliki beberapa alasan dan latar belakang tersendiri, dan langkah untuk memuaskannya pun berbeda – beda. Salah satu langkah yang diambil oleh orang yang merasa tidak puas dengan kondisi fisiknya adalah operasi bedah plastik. operasi bedah ini memang dilakukan oleh dokter spesialis bedah plastik atas persetujuan dengan pihak pasien tentunya.

Alasan setiap orang untuk melakukan operasi bedah plastik memang tidaklah sama. Orang bisa dipengaruhi oleh beberapa factor, bisa oleh lingkungan, gaya hidup, kebutuhan , dan lain sebagainya. Berikut ini beberapa alasan orang ingin merubah sebagian dari fisiknya yang dimaksudkan supaya dapat terlihat dan berfungsi lebih baik. Yaitu di antaranya adalah:

Keinginan
Banyak orang melakukan operasi bedah plastik hanya karena dasar keinginan. Yaitu ingin lebih terlihat cantik, ingin lebih terlihat muda dan sebagainya. Tentunya hal ini tidak bisa dilarang maupun dicegah, sebab hal ini termasuk hak semua orang. Namun mungkin apapun yang terjadi setelah melakukan bedah plastik tentunya sudah menjadi konsekuensi pribadi. Wajar – wajar saja orang mungkin ingin terlihat lebih cantik karena itu adalah bentuk kepuasan tersendiri ketika seseorang merubah wajahnya untuk menjadi cantik.

Kecelakaan
Di dalam hidup ini memang dipenuhi dengan hal – hal yang tidak terduga. Sehingga segala kemungkinan dapat terjadi. Salah satu hal yang tak terduga dan sulit untuk di hindari adalah kecelakaan. Ketika kecelakaan, baik kecil maupun kecelakaan parah memang selalu menimbulkan luka. Apalagi jika kecelakaan itu menimpa wajah kita, misalnya tidak sengaja kulit wajah kita tercipta minyak panas, atau terkena air keras, atau juga mengalami kecelakaan hingga wajah kita rusak dibagian luarnya maka salah satu jalan keluarnya untuk memperbaiki dan mengobati luka adalah dengan jalur operasi, atau bedah plastik. namun biasanya ketika melakukan operasi wajah karena kecelakaan, akan meninggalkan bekas luka yang terlihat.
sebulhocky is offline   Reply With Quote