View Single Post
Old 25th November 2016, 09:27 PM  
Ketua RT
 
Join Date: 3 Oct 2016
Userid: 5572
Posts: 156
Likes: 0
Liked 2 Times in 2 Posts
Default Republik Ceko Pasok Kendaraan Jembatan Ponton Dan Panser Pandur II Untuk Indonesia

---- source: https://www.hobbymiliter.com/4932/re...tuk-indonesia/ ------- HobbyMiliter.com –Â*Czechoslovak Group, perusahaan terbesar dalam bidang manufaktur pertahanan di negara Republik Cekoslovakia, dikabarkan telah membukukan kontrak penjualan kendaraan militer Tatra, kendaraan tempur APC Steyr Pandur II 8×8, dan kendaraan pengangkut jembatan ponton General Dynamics M3 kepada pemerintah Indonesia. Jumlah pasti dari unit yang akan dijual dan dikirimkan ke Indonesia tidak diketahui alias masih dirahasiakan.
Juru bicara perusahaan tersebut, Andrej Cirtek, menyatakan bahwa nilai kontrak yang ditandatangani dengan pemerintah Indonesia adalah senilai lebih dari 1 Milyar Koruna Ceko, atau setara dengan 39 Juta Dollar AS. Kontrak tersebut ditandatangani pada tanggal 24 November 2016. Namun demikian sang juru bicara tersebut tidak memberikan penjelasan rinci terkait kendaraan tempur yang dibeli oleh Indonesia.
Czechoslovak Group memiliki perjanjian khusus dengan perusahaan General Dynamics European Land System (GDELS) untuk memproduksi, merawat, serta memasarkan produk kendaraan tempur APC Steyr Pandur II 8×8 ke wilayah Eropa Tengah dan Eropa Timur serta beberapa negara Asia yang ditentukan. Demikian seperti dilansir situs berita pertahanan internasional www.janes.com pada tanggal 24 November 2016.
hobbymiliter is offline   Reply With Quote