View Single Post
Old 16th October 2017, 05:19 AM  
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Besok, BUJT dan Perbankan Bagikan Kartu Uang Elektronik Gratis


Gerbang tol e-money (Foto: Bank Mandiri)

Pelaksanaan transaksi non tunai di gerbang tol mulai 31 Oktober 2017 terus dipersiapkan. Beberapa ruas jalan tol bahkan sudah menerapkan secara bertahap sistem non tunai untuk setiap transaksi.
Untuk memaksimalkan program tersebut, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) bersama perbankan akan memberikan diskon untuk kartu perdana uang elektronik. Rencananya, ada 1,5 juta keping kartu uang elektronik yang akan dibagikan gratis kepada pengguna jalan tol.
"Program dari perbankan dan BUJT ini akan mampu menggugah kesadaran pengguna tol untuk menggunakan uang elektronik untuk pembayaran tol," kata Kepala Sub Bidang Operasi dan Pemeliharaan BPJT, Hadi Suprayitno, dalam konferensi pers di kantor Jasa Marga Pusat, Jakarta Timur, Minggu (15/10).

Sementara itu VP Operation Management Jasa Marga, Raddy R. Lukman, menngatakan program diskon ini akan diberikan kepada para pengendara yang belum memiliki kartu uang elektronik. Artinya, kata Raddy para pengguna hanya boleh memiliki satu kartu di setiap gerbang tol.
"1,5 juta kartu itu Jasa Marga 850.000 kartu, dari proporsi Jasa Marga di sana. Yang jual dari BUJT, kartu tadi disiapkan dari gardu-gardu tadi," katanya.
Program diskon mulai berlaku pada 16 Oktober-31 Oktober 2017. Diskon ini hanya berlaku untuk harga kartu uang elektronik, jika biasanya pengguna jalan tol membeli kartu uang elektronik dengan harga Rp 50 ribu, dengan jumlah saldo Rp 30 ribu. Nantinya, saldonya tetap Rp 50 ribu, alias kartunya gratis,
Raddy mengatakan diskon kartu tersebut sebesar Rp 20 ribu diberikan dengan sistem bantuan dari BUJT sebesar Rp 10 ribu dan dari perbankan Rp 10 ribu.
"BUJT kerja sama dengan perbankan 1,5 juta kartu perdana diskon Rp 20 ribu. Pengguna jalan tol beli kartu dengan saldo di kartu sama," ujarnya.

https://kumparan.com/angga-sukmawija...ktronik-gratis
je_tek is offline   Reply With Quote