View Single Post
Old 29th October 2018, 02:12 PM  
Sek Des
 
SesaTalita's Avatar
 
Join Date: 31 Jul 2015
Userid: 4137
Posts: 441
Likes: 0
Liked 2 Times in 2 Posts
Default Carang Madu, Rondho Royal Camilan Khas Mana Sih?



Nggak banyak yang tau di mana Jepara, padahal salah satu pahlawan wanita, Ibu Kartini berasal dari sana. Selain wisata dan budayanya, kamu juga bisa menemui beberapa jenis oleh-oleh berupa camilan yang menarik buat dicoba dan dinikmati bersama keluarga di rumah. Apa saja oleh-oleh Jepara?

Carang Madu

Dari namanya saja sudah kebayang manisnya madu ya? carang madu atau kalau diartikan sarang madu adalah camilan yang terbuat dari adonan tepung beras, santan dan gula. Dulunya hanya dikonsumsi oleh masyarakat keturunan Tionghoa di Jepara, seriring berjalannya waktu makanan ini bisa dinikmati oleh banyak orang

Rondho Royal

Sepintas kayak pisang goreng ya?
Kue satu ini dikenal dengan nama monyos berbahan dasar tape singkong. Adonannya pun mirip dengan adonan pisang goreng, yakni tepung beras, air dan gula namun teksturnya lebih kenyal. Kalau kamu membawanya sebagai oleh-oleh, ada baiknya digoreng sebelum disajikan kembali

Kerupuk bawang

Jenis kerupuk satu ini memang nggak hanya dijual di Jepara saja, ada beberapa daerah lain yang menjualnya. Namun, kerupuk bawang Jepra memiliki cita rasa khas laut karena dberi sedikit kaldu ikan. Menarik ya?

Kacang Jepara

Sama kayak kerupuk bawang, kacang yang dijadikan oleh-oleh juga cukup banyak dijual di beberapa daerah Indonesia. Bedanya Kacang Jepara digoreng menggunakan pasir, sebelum digoreng maka kacang drebus dan dibumbui dengan bawang putih dan merah, ketumbar dan jinten hitam.
SesaTalita is offline   Reply With Quote