View Single Post
Old 2nd May 2019, 10:31 AM  
Warga Forumku
 
Join Date: 9 Apr 2019
Userid: 7804
Posts: 6
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Inilah 5 Obat Sakit Gigi Paling Ampuh

Sakit gigi bisa terjadi karena adanya masalah pada rongga gigi, penyakit pada gusi, maupun gigi retak. Tingkat keparahannya pun dapat berbeda-beda, dari yang ringan hingga kronis. Para pengidap sakit gigi biasanya akan merasa nyeri secara terus-menerus sepanjang hari. Nyeri ini juga bisa saja hilang dan timbul secara tidak menentu. Jika mengidap kondisi ini, kamu bisa konsumsi obat-obatan di bawah ini sebagai langkah penyembuhan sakit gigi yang kamu alami.
Sakit Gigi, Sakit pada Area Mulut
Sakit gigi merupakan nyeri pada area gigi dan rahang. Pembusukan gigi merupakan penyebab utama dari sakit gigi. Biasanya, para pengidap sakit gigi akan merasakan sakit yang lebih parah pada waktu malam hari.
Ini Gejala yang Muncul pada Pengidap Sakit Gigi
Gejala umum terjadinya sakit gigi antara lain bengkak di sekitar gigi, nyeri saat menekan gigi, nyeri saat mengunyah, bau busuk di dalam mulut, gusi bengkak, sulit menelan, sakit saat membuka mulut, nyeri pada telinga, demam atau sakit kepala, serta adanya cairan yang terasa busuk dari gigi yang terinfeksi.
Tingkat keparahan sakit gigi sangat beragam, mulai dari nyeri yang ringan dan hanya menimbulkan rasa tidak nyaman, hingga nyeri yang parah dan tak tertahankan. Rasa nyeri pada sakit gigi akan terasa berdenyut atau seperti ditusuk-tusuk.
Mengidap Sakit Gigi, Ini Obat Paling Ampuh
Jika mengidap sakit gigi, ada beberapa jenis obat yang bisa dikonsumsi sebagai pereda sakit gigi yang dialami. Obat-obatan ini bisa kamu temui di apotik-apotik terdekat. Namun, ada baiknya jika kamu membeli obat-obatan ini setelah diskusi dengan dokter. Obat-obatan tersebut, antara lain:
1. Acetaminophen. Obat ini adalah obat sakit gigi dari golongan NSAID yang ampuh mengatasi sakit gigi akibat gigi berlubang.
2. Asam Mefenamat. Obat ini sering kali dijadikan solusi untuk masalah sakit gigi. Obat ini punya kandungan zat anti inflamasi yang efektif meredakan sakit dengan cepat.
3. Naproxen. Obat ini berbentuk kaplet yang umum digunakan untuk meredakan sakit gigi akibat gigi berlubang. Namun, obat ini punya sejumlah efek samping pemakaian, yaitu diare, gangguan penglihatan, perut kembung, dan mulas.
4. Ibuprofen. Obat sakit gigi lainnya, yaitu ibuprofen. Ibuprofen tersedia dalam bentuk sirup maupun tablet yang dinilai efektif guna meredakan nyeri gigi akibat gigi berlubang.
5. Dentasol. Obat sakit gigi ini berbeda dari yang lainnya. Obat ini berbentuk krim yang digunakan dengan mengoleskan langsung pada bagian gigi yang mengalami nyeri atau sakit. Obat ini cocok untuk anak-anak karena relatif aman dan tidak menimbulkan efek samping.
Itulah obat-obatan yang paling ampuh untuk meredakan sakit gigi kamu. Namun, harus diingat, ya! Penggunaan obat-obatan di atas harus dengan anjuran dokter guna mengetahui seberapa banyak dosis yang kamu butuhkan untuk meredakan nyeri yang kamu rasakan.
gazmen206 is offline   Reply With Quote