View Single Post
Old 17th July 2012, 03:30 PM  
endar.agustyan
[M]
Sek Cam
 
endar.agustyan's Avatar
 
Join Date: 16 Jul 2012
Userid: 17
Location: Bandung
Posts: 1,860
Real Name: Endar Agustyan
Likes: 43
Liked 80 Times in 48 Posts
Default

Super News

24 Bandara Baru Dibangun di Kawasan Timur Indonesia

detik finace

Quote:
Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan membangun 24 bandara baru di kawasan timur Indonesia. Pembangunan bandara ini guna menambah 14 bandara yang telah ada di kawasan tersebut.

Demikian disampaikan Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Herry Bakti saat ditemui di Kantor Bappenas, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (4/7/2012).

"Total ada 14 terus mau ditambah lagi 20-an 24-an. Sekitar timur, tengah, Nusa Tenggara juga ada," jelasnya.

Menurut Herry, saat ini pemerintah tengah menunggu investor untuk masuk mengerjakan proyek tersebut. Jika tidak ada, maka pemerintah akan membangun menggunakan anggaran negara.

"Kita konsentrasi ke timur sekarang lebih banyak kalau yang ada pengembangan. Ya sambil berjalan saja. Kalau tidak ada ya kita kerjain sendiri," tegasnya.

Namun, lanjut Herry, pihaknya tetap berharap agar pemerintah daerah bersama swasta dapat membangun bandara ini.

"Boleh swasta masuk, kita undang kalau berniat. Banyak perusahaan yang bekerjasama dengan pemda membangun itu silahkan saja," tandasnya.
endar.agustyan is offline   Reply With Quote