View Single Post
Old 11th July 2019, 01:51 PM  
Sek Des
 
SesaTalita's Avatar
 
Join Date: 31 Jul 2015
Userid: 4137
Posts: 441
Likes: 0
Liked 2 Times in 2 Posts
Default Camilan Berbahan Dasar Tahu yang Menggoyang Lidah


stik tahu

Tahu adalah salah satu makanan disamping tempe yang cukup banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, teksturnya yang lembut ini enak digoreng lalu dicocol dengan sambal kecap atau diolah menjadi makanan lainnya yang tentu dengan rasa yang sama enaknya. Buat yang suka nyemil, berikut ada camilan berbahan dasar tahu yang pasti bikin ketagihan

Lumpia tahu

Mirip kayak martabak, lumpia tahu menggunakan bahan dasar tahu yang diberi campuran daun bawang, merica, garam, telur dan jamur lalu diletakkan di atas kulit lumpia lalu digulung menyerupai risol lalu digoreng sampai kecoklatan. Rasanya gurih dengan tekstur renyah di luar dan empuk di dalam ini cocok dimakan dengan cabe rawit

Tahu gejrot

Makanan khas Cirebon ini cukup mudah ditemui, berbahan dasar tahu sumedang yang dipotong-potong lalu diberi campuran bawang putih, cabr rawit dan kuah asam membuat rasanya makin kaya. Untuk tingkat kepedasannya pun bisa diatur, buat yang kurang suka pedas bisa menghilangkan cabe rawit, buat pecinta pedas bisa menambahkan cabe sesuai selera

Bakso tahu

Kalau yang berikutnya adalah makanan khas Semarang, perpaduan antara tahu dan bakso ini seringkali dijadikan sebagai buah tangan. Tahu yang digunakan adalah tahu coklat, enak banget kalau dinikmati dengan cocolan saus sambal atau cabe rawit

Stik tahu

Semua bahan dijadikan keripik, tentu menjadi khas dan kreativitas warga Indonesia. Selain buah-buahan yang sering dijadikan keripik, tahu juga enak untuk dibuat menjadi keripik atau suks juga disebut dengan stik tahu. Rasanya yang gurih dengan tekstur crispy ini juga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh

SesaTalita is offline   Reply With Quote