View Single Post
Old 12th July 2020, 06:36 PM  
Warga Forumku
 
Join Date: 10 Jun 2020
Userid: 8262
Location: Bekasi
Posts: 18
Real Name: haikal
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Mengenal Matsuri, Festival Budaya di Jepang

Jepang merupakan negara yang memiliki ragam tradisi kebudayaan yang menarik wisatawan. Salah satu tradisi di negeri sakura tersebut yang hingga kini masih terus diselenggarakan yaitu matsuri.

Matsuri adalah festival budaya Jepang yang hingga kini terus diberlangsungkan.Biasanya perayaan ini di setiap daerah memiliki tujuan yang berbeda-beda, seperti doa untuk kesembuhan, menolak bala ataupun juga sebagai bentuk rasa syukur atas panen dalam waktu satu tahun. Perlu diketahui, perayaan matsuri ini diadakan setiap empat musim dalam setahun lho, karena Jepang merupakan negara empat musim.



Seiring perkembangannya, hakikat matsuri tidak serta merta hanya ritual kegamaan saja. Namun, juga sebagai festival, pesta rakyat, atau pekan raya yang dibalut dalam unsur kebudayaan pada perayaanya. Salah satu hal yang umum ada dalam perayaan matsuri di Jepang adalah prosesi arak-arakan.

Satu hal yang ada dalam perayaan matsuri di Jepang adalah prosesi arak-arakan. Prosesi ini melibatkan mikoshi (tandu untuk para dewa). Selain itu terdapat unsur etnik selama diberlangsungkanya matsuri seperti pentas seni, musik, hingga tarian.
nerdID is offline   Reply With Quote