View Single Post
Old 14th June 2021, 06:31 PM  
Ketua RT
 
Join Date: 9 Apr 2021
Userid: 8687
Posts: 131
Real Name: mpmedianews
Likes: 0
Liked 1 Time in 1 Post
Default Pencuri Pasir di Pantai Sardinia Didenda Rp 52 Juta



Merahputih.com - Langit biru, pasir putih, dan gelombang ombak yang menderu di pantai memang sebuah pemandangan yang menakjubkan. Tak mengherankan jika banyak orang yang rela menelusuri berbagai pantai di seluruh dunia agar dapat merasakan pengalaman magis ini. Setelahnya, tak jarang pula banyak yang membawa pulang cenderamata berupa kerang maupun pasir untuk dijadikan pengingat akan memori indah itu.

Namun, tahukah kam, di pantai Mediterania ini pengunjung enggak boleh membawa pulang pasir. Buat mereka yang ketahuan mencuri akan didenda hingga Rp 52 juta.

Beberapa waktu lalu, polisi Italia menangkap 41 orang yang berusaha membawa pulang 100 kg pasir dari Pantai Sardinia. Enggak hanya itu, para turis itu juga mencuri kerang dan bebatuan pantai. Akibatnya? Mereka didenda 3.000 euro atau kurang lebih setara dengan Rp 51,6 juta. Demikian seperti dilansir Independent UK.

Kasus pencurian ini sudah terjadi sejak 2017. Keindahan Pantai Sardinia memang dikenal menyihir hati pelancong sampai-sampai membuat mereka melakukan pencurian. Ada pula yang mencoba menjual pasir itu kembali secara daring. Terkait dengan hal tersebut, pemerintah setempat akhirnya membuat aturan tertulis yang menjelaskan bahwa turis dilarang mengambil pasir atau benda apapun yang ada di pantai tersebut.

Sayangnya, banyak orang yang nakal dan tetap melakukannya. Musim panas lalu misalnya, sepasang turis asal Prancis dapat hukuman penjara enam tahun karena mencuri pasir sebagai suvenir. Saat hendak menaiki fery dari Porto Torres ke Toulun, keduanya tertangkap dengan 14 botol plastik berisi pasir pantai seberat 14kg. Mereka mengaku tidak mengetahui bahwa praktik itu dilarang dan mereka telah melakukan pelanggaran ketika membawa pasir dari Chia di selatan Sardinia.

Meskipun mengambil pasir tidak terdengar seperti masalah besar, namun para ilmuwan menyebutkan bahwa hal tersebut sangat merugikan. Ilmuwan lingkungan Sardinia, Pierluigi Cocco mengatakan bahwa pantai berpasir Sardinia berada di bawah dua anacam besar yaitu, erosi dan keberadaan turis. Mungkin satu orang hanya mengambil pasir 40 kg, tetapi jika dikalikan dengan jumlah turis per tahunnya, maka hal ini akan sangat berkontribusi signifikan terhadap pengurangan pantai.

Makanya pelajaran buat kamu nih. Kalau lagi main ke tempat baru harus hati-hati banget deh. Harus cari tahu dulu peraturan setempat. Jangan sampai gara-gara pasir doang jadi dijebloskan ke bui.

Sumber
mpmedianews is offline   Reply With Quote