View Full Version : Penanaman 55.000 Mangroves for Future


akiyamashinichi
14th November 2014, 09:40 AM
http://cdn-media.viva.co.id/thumbs2/2014/11/11/278826_plt-gubernur-dki-jakarta-basuki-tjahaja-purnama-di-penanaman-pohon-mangrove_663_382.jpg

VIVAnews - Masalah lingkungan hidup merupakan masalah yang perlu diperhatikan oleh masyarakat lndonesia. Lingkungan hidup dapat memberikan manfaat bagi kita semua. Untuk itu, sudah sepantasnya kalau kita memberikan perhatian mengenai hal ini. Topik mengenai pengelolaan dan pelestarian lingkungan hidup menjadi hal yang banyak dibicarakan.

Hutan bakau atau mangrove merupakan salah satu lingkungan yang ada di sekitar kita, karena Indonesia merupakan negara kepulauan yang banyak terdapat pantai. Fungsi dari hutan mangrove cukup banyak antara lain baik sebagai penahan abrasi pantai dan peresapan air laut ke daratan, sebagai tempat berkembang biaknya ikan, kerang, burung dan mamalia laut, maupun sebagai pengolah limbah beracun, penghasil O2 dan penyerap CO2. Bahkan, tanpa kita sadari, ternyata pohon mangrove juga dapat dimanfaatkan, buah mangrove dapat diolah menjadi panganan dan minuman yeng bernilai ekonomis.

Dalam rangka turut aktif melestarikan hutan mangrove, pada hari Minggu 9 November 2014, dilakukan penanaman 55.000 pohon mangrove. Penanaman dilakukan di Kawasan Hutan Mangrove Tol Sedyatmo, Pemancingan Galatama, JI. Pantai lndah Selatan 1, PIK-Jakarta Utara, Penanaman tersebut melibatkan generasi muda, maupun masyarakat luas.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu implementasi dari perhatian Unika Atma Jaya (UAJ) terhadap masalah lingkungan hidup. Dalam pelaksanaan tersebut, tentunya Unika Atma Jaya tidak sendiri dalam melakukan aksi bakti sosial ini, kegiatan tersebut terlaksana melalui Fakultas Ekonomi Unika Atma Jaya bekerja sama dengan Kementrian Kelautan dan Perikanan RI c/q Direktorat Jenderal Kelautan, Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil-KKPRI, Dinas Keautan dan Pertanian Pemprov DKl Jakarta, serta Mangroves for the Future (MMF) lndonesia serta didukung penuh oleh PT Bank Central Asia, Tbk (BCA).http://media.viva.co.id/thumbs2/2014/11/11/278825_mahasiswa---berbagai-elemen-masyarakat-penuh-antusias-menanam-bibit-mangrove_663_382.jpg

http://bisnis.news.viva.co.id/news/read/557072-penanaman-55-000-mangroves-for-future

Hendy
25th February 2016, 07:03 PM
Mangroves ... dapat menahan abrasi ... mantap tuh ........

hertyopliy
28th September 2016, 11:32 AM
sebuah program nyata yang dilakukan, tetapi tidak hanya menanamnya saja karna perlu dirawat juga agar tidak mati.layu kalau dibiarkan begitu saja...