View Full Version : Tuntutan Tampil Cantik Telah Membodohi Wanita Modern!


Congkibar
30th December 2015, 10:51 AM
http://www.thejakartapost.com/files/images2/p22raisa.img_assist_custom-511x368.jpg

Apasih arti cantik menurut kamu? Memiliki kulit berwarna putih atau kuning langsat dan muka bebas jerawat? Lalu apa yang biasa kamu lakukan untuk mendapatkannya? Melakukan perawatan dengan bahan alami, konsumsi produk kecantikan, diet ketat untuk tubuh sempurna, atau suntik vitamin agar kulit putih bersih?

Apapun itu menurut saya, seorang wanita yang berfikir demikian adalah mereka yang telah dibodohi oleh para produsen kecantikan. Kok bisa?

Harus diketahui, arti cantik terus berubah hingga sekarang. Misal, untuk orang Amerika dan Eropa, wanita berkulit gelap merupakan wanita yang sangat cantik. Maka tidak heran saat musim panas mereka berlibur untuk membuat kulitnya terbakar.

Berbeda dengan wanita di Asia, khususnya Indonesia. Wanita cantik di sini dikonotasikan dengan wanita berkulit putih atau kuning langsat. Tidak heran kalau akhirnya banyak wanita rela merogoh kocek untuk membeli berbagai produk perawatan kecantikan demi mendapatkan kulit bersih dan putih.

Lantas, siapa yang diuntungkan?

Tentu saja produsen kosmetik. Dalam iklan yang ditayangkan, mereka selalu menggambarkan wanita cantik itu harus berkulit putih. Disini lah pola pikir akan digiring sesuai strategi market yang diinginkan.

Lalu, seperti apa sih wanita cantik itu?

Wanita cantik itu adalah ia yang berani menjadi dirinya sendiri dengan tidak melupakan kodratnya sebagai wanita. Wanita cantik merupakan wanita yang merawat dirinya sewajarnya, tanpa harus meninggalkan budi pekerti sebagai wanita Indonesia. Wanita cantik itu merupakan wanita yang mampu menilai secara objektif tentang persepsi cantik. Setuju?

Mengutip dari SINI (http://goo.gl/mnHiKK), yang setuju atau punya pendapat lain silahkan tinggalkan komentar di bawah ya…

NuriAmelia
7th January 2016, 10:47 AM
Kalo aku sih dr dulu selalu punya moto "be myself" engga mau ikut2an, dr lahir warna kulit ku seperti ini yaa ga pengen di rubah2 .. tp tetap dirawat dengan baik, biar aku tetap cantik dengan apa yg aku miliki

Congkibar
7th January 2016, 10:53 AM
Kalo aku sih dr dulu selalu punya moto "be myself" engga mau ikut2an, dr lahir warna kulit ku seperti ini yaa ga pengen di rubah2 .. tp tetap dirawat dengan baik, biar aku tetap cantik dengan apa yg aku miliki



Wahhh cewek macem ente nih yg ane demen, hehhee