View Full Version : Rusia Pindahkan Rudal Iskander-M Ke Perbatasan Polandia


hobbymiliter
8th October 2016, 01:20 PM
---- source: http://www.hobbymiliter.com/4282/rusia-pindahkan-rudal-iskander-m-ke-perbatasan-polandia/ ------- Hobbymiliter.com – Moskow dilaporkan telah mengirim sistem rudal Iskander-M ke daerah enklav Kaliningrad yang terletak diantara Polandia dan Lithuania. Menurut media Estonia, Vladimir Putin sengaja menggunakan kapal sipil agar keberadaan rudal tersebut tidak terdeteksi.
Rudal Iskander-M memiliki jarak tembak sejauh 500 kilometer. Pada Kamis, 7 Oktober kemarin, sebuah laporan dari stasiun radio Estonia menyebut sistem rudal jarak pendek tersebut sedang dalam perjalanan menuju St. Petersburg menuju Kaliningrad (Koeningsberg) menggunakan kapal angkut dagang.
Rusia belum memberi komentar resmi sejauh ini. Namun beberapa kali mereka telah mengancam akan menempatkan rudal di Kaliningrad yang notabenenya adalah “halaman belakang” negara-negara Uni Eropa dan sekutu NATO.

http://www.hobbymiliter.com/wp-content/uploads/2016/10/53-rusia-pindahkan-rudal-iskander-m-ke-kaliningrad-2.jpgRudal Iskander-M Rusia. Sumber: Gettyimages“Alasan Rusia dibalik pengiriman rudal ke Kaliningrad mungkin saja ‘tidak berbahaya’,” kata seorang pejabat AS kepada kantor berita Reuters. “Mereka pernah mengirim sistem rudal serupa kesana pada tahun 2014 silam dengan alasan latihan militer.”
“Atau, itu juga bisa dijadikan sebagai sinyal politik dan unjuk kekuatan, bahwasanya mereka tidak suka dengan NATO,” kata sang pejabat.
Pengiriman rudal Iskander-M merupakan langkah terbaru dari Rusia untuk mengembangkan sayap militernya pasca mengadakan latihan militer besar-besaran bagi 40 juta warga sipilnya. Latihan massal tersebut membuat Washington dan London khawatir.
Pasca gagalnya kerjasama AS dan Rusia di Suriah, Kremlin memilih untuk mengirim lebih banyak alutsista ke Mediterania demi fokus membantu rezim pemerintah Bashar al-Assad untuk menghadapi kelompok militan pemberontak binaan AS dan sekutunya, serta kelompok teroris seperti ISIS dan Jabhat al-Fateh (Al-Nusra).