View Full Version : Pemerintah Klaim Angka Kemiskinan dan Pengangguran di Indonesia Turun


je_tek
24th October 2017, 07:41 AM
https://img.kumpar.com/kumpar/image/upload/c_fill,g_face,f_jpg,q_auto,fl_progressive,fl_lossy ,w_800/pfrfvvdlkf8pi3itjahc.jpg
Forum Merdeka Barat 9 (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)

Angka kemiskinan, kemiskinan, dan ketimpangan pendapatan di Indonesia tahun ini mengalami penurunan, sementara Indeks Pembangunan Manusia (IPM) mengalami tren peningkatan.
Hal tersebut diungkap oleh Kepala Kantor Staf Presiden, Teten Masduki, dalam Konferensi Pers Forum Merdeka Barat 9, bertajuk Pemberdayaan dan Keberpihakan untuk Mengatasi Ketimpangan, Senin (23/10).
"Penurunan angka kemiskinan 0.22 persen dari Maret 2016 hingga 2017. Ini angka cukup baik. Tingkat ketimpangan pendapatan mengalami penurunan 0.393 persen, ini kecil dilihat dari konteks global. Pada Februari 2017 tingkat pengangguran menurun 0.17 persen," ujarnya di Ruang Rapat Utama Kantor Staf Presiden, Gedung Binagraha, Veteran, Jakarta Pusat , Senin (23/10).
"Kita masih bisa menurunkan angka pengangguran. Indeks pembangunan manusia (IPM) mengalami tren peningkatan. Pemerintah komitmen menaikkan IPM dari bidang pendidikan," imbuh Teten.
Teten menegaskan, data tersebut adalah indikator ekonomi yang baik dan sejalan dengan prioritas pemerintah RI secara umum di tahun ketiga ini, yaitu pemerataan ekonomi.
"Tentu pemerataan berkaitan dengan hal-hal penguatan daya beli masyarakat, lapangan kerja, kebijakan afirmatif dana desa, bantuan sosial, dan sebagainya," papar Teten.


Pencapaian tersebut, menurut Teten, tak lepas dari kinerja sejumlah kementerian dan lembaga-lembaga terkait sepanjang 3 tahun Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
"Beberapa implementasi program yang patut diapresiasi adalah penyaluran bantuan sosial. Ada 5.9 juta orang menerima kartu keluarga sejahteta, 92 juta orang menerima Kartu Indonesia Sehat (KIS), sekitar Rp 8 juta menerima Kartu Indonesia Pintar (KIP)," kata Teten.
Hadir dalam konferensi pers tersebut antara lain Menko PMK Puan Maharani, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, dan Menteri Sosial Khofifah Indra Parawansa.

https://kumparan.com/pranamya-dewati/pemerintah-klaim-angka-kemiskinan-dan-pengangguran-di-indonesia-turun