forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Bumil Ibu Hamil Forum ini Membutuhkan Moderator, Silakan mendaftar !!!

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 12th March 2019, 11:10 AM   #1
Wk. RT
 
Join Date: 2 Mar 2019
Userid: 7732
Posts: 43
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Mengetahui Apa Saja Tahapan Proses Melahirkan Normal

Dapat melahirkan secara normal adalah cita-cita bagi setiap calon ibu. Baik untuk ibu yang melahirkan anak pertama ataupun kedua mereka selalu mendamba jika proses persalinan yang mereka lalui adalah persalinan yang normal.

Tak peduli meski ada banyak metode persalinan yang dirasa lebih mudah dan lebih mengurangi rasa sakit. Akan tetapi, persalinan dengan cara yang alami dianggap lebih aman baik untuk ibu maupun bayi yang dikandung.



Bagi calon ibu yang baru pertama kali akan melahirkan, proses melahirkan normal mungkin menjadi momok yang amat menakutkan. Betapa tidak, rasa sakit dan robekan yang mungkin terjadi selama melahirkan normal mungkin adalah tantangan yang harus dilewati.

Nah, untuk sedikit meredakan bayangan-bayangan menakutkan tentang hal tersebut. Maka di bawah ini mari kita simak tahapan proses melahirkan normal.

Tahapan Pertama

Pada tahapan ini, leher rahim atau yang dalam bahasa kedokteran disebut dengan serviks yakni tempat keluarnya bayi dari perut masih tertutup. Bagian ini masih terpenuhi dengan lendir yang disebut dengan mukus, adapun tujuan lendir tersebut menutup adalah untuk melindungi si kecil dari infeksi.

Di tahapan ini, kontraksi akan membuat bagian serviks perlahan terbuka dengan bertahap. Perlahan-lahan bagian serviks ini akan melentur dan terbuka sampai dengan 10 cm ukurannya. Perlu diketahui bahwa tahapan ini adalah tahapan paling panjang dari perjuangan ibu melahirkan. Durasi berlangsungnya bisa terjadi selama berjam-jam atau bahkan sehari sebelum si kecil dilahirkan ke dunia.

Fase dimana bagian serviks mulai terbuka dikenal pula dengan sebutan fase laten. Pada fase ini anda akan merasakan kontraksi dan kadang tidak. Asupi kebutuhan energi lewat makanan dan pastikan cukupi kebutuhan air untuk menjaga anda tetap fit.

Tahapan Kedua

Pada tahapan ini serviks anda sudah sepenuhnya terbuka dan bayi akan siap untuk dilahirkan ke dunia. Tenaga medis akan meminta anda untuk mendorong si kecil hingga ia bisa melewati bagian vagina dan lahir ke dunia.

Rasa sakit yang dialami pada saat ini akan mirip seperti pada saat anda ingin buang air besar. Tenaga yang kuat akan sangat dibutuhkan untuk bisa mendorong si kecil dengan baik. Ketika bagian kepala si bayi sudah menyentuh bagian vagina biasanya dokter akan melihat kepala bayi dan meminta anda untuk berhenti mengejan sementara.

Pada waktu ini adalah waktu terbaik untuk mengambil napas sedalam-dalamnya. Hal ini pun akan memberikan waktu pada bagian perineum (otot diantara vagina dan anus) untuk lebih meregang sehingga anda akan dapat melahirkan dengan perlahan.

Hanya saja, bila tidak ada ruang yang cukup untuk mempermudah si kecil lahir ke dunia. Maka biasanya dokter akan melakukan episiotomy yakni bedah kecil yang dilakukan berupa sayatan pada bagian perineum untuk mempercepat persalinan.

Tahapan Ketiga

Pada tahapan proses melahirkan normal ini si kecil sudah lahir ke dunia. Pada tahapan ini uterus berkontraksi setelah proses melahirkan. Di waktu yang bersamaan plasenta pun akan keluar melalui bagian vagina.

Pada tahapan ini, terdapat dua cara yang dapat dilakukan dengan cara yang aktif yakni sebuah metode yang membutuhkan tindakan medis guna mempercepat kondisi ini terjadi. Dan yang selanjutnya adalah tindakan fisiologis yang dapat terjadi secara bertahap dan alami.

Selain itu, lewat tindakan fisiologis tidak akan dibutuhkan tindakan medis atau tindakan tambahan sampai plasenta keluar dengan sendirinya.
bellajulianti95 is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks

Tags
akan, ini, tahapan, untuk, yang



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Penyembuhan Jahitan Pasca Melahirkan Normal santikantor02 Jualanku - My Stores and Shops 1 23rd June 2019 12:59 AM
Obat pengering luka jahit bekas melahirkan normal deviajunian Health Kesehatan 2 10th November 2017 02:36 PM
Cara Menyembuhkan Luka Jahitan Pasca Melahirkan Normal kirigaya Pengobatan Tradisional dan Alternatif 0 13th April 2017 01:54 PM
Obat Luka Jahitan Pasca Melahirkan Normal junaedi Alat Kesehatan 3 30th December 2016 02:29 PM
Apa Saja Penyebab Kesalahan Pada Tahapan Pengujian Software? iswahyudi Forum Usaha Teknologiku 0 12th August 2016 09:20 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 05:57 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts