forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 14th September 2017, 09:32 PM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Luhut: Pemda Papua Akan Dapat Bagian Saham Freeport 5-10%


Luhut Binsar Pandjaitan. (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)

Pemerintah dan PT Freeport Indonesia (PTFI) telah menyepakati pembagian saham yang selama ini menjadi perdebatan. Di mana PTFI telah memutuskan untuk melepaskan sahamnya kepada pemerintah Indonesia sebesar 51%.
Menanggapi hal tersebut, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan, pemerintah dipastikan akan memiliki saham PTFI sebesar 51% di tahun 2019. Hal ini berdasarkan kesepakatan antara pemerintah dan PTFI.
"Soal saham, saya koreksi bahwa kita harus selesaikan sampai 2019. Jadi waktu kita mulai sudah sign kerja sama," kata Luhut dalam acara Afternoon Tea di kantornya di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (13/9).

Ia menjelaskan, setelah adanya kesepakatan antara pemerintah dan PTFI, Luhut akan melakukan pembagian saham divestasi Freeport tersebut, di mana pembagiannya untuk Pemerintah Daerah Papua dialokasikan 5-10%, sementara sisanya akan dibagi-bagi untuk pemerintah pusat hingga BUMN. Soal harga sahamnya, Luhut akan menyerahkannya kepada pasar.
"(saham) 51% sekarang lagi dibicarakan antara pemerintah pusat dan Pemda, berapa persen Pemda mungkin 5%-10%. Valuation kita serahkan ke market, independen yang menilai kedua belah pihak. Jadi ada kajian dan formulanya, tapi tidak ikut dengan cadangannya," ujarnya.
Luhut menegaskan akan menyelesaikan perundinga ini di tahun 2019. Di mana pemerintah tetap akan memegang kendali atas saham PTFI. Hal ini sesuai dengan ketentuan umum yang berlaku.
"Bukan (arahan) dari presiden, itu sudah ada ketentuan. Pertama, pemerintah pusat kemudian baru ditawarin ke Pemda, dan akhirnya ditawarkan ke swasta. Divestasi sedang dirundingkan, tapi kita mau 2019 sudah selesai," ujarnya.
Sekadar informasi, pemerintah dan PTFI sepakat untuk menempuh jalur perundingan, guna menyelesaikan perselisihan yang terjadi setelah diberlakukannya Peraturan Pemerintah No. 1 tahun 2017.

https://kumparan.com/dewi-rachmat-k/...-freeport-5-10
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Bulog Papua Berharap Pemda Bangun Gudang Stok Beras partisusanti Papua 0 20th December 2015 12:41 PM
Bangun Smelter, Pemda Papua Diminta Gaet Mitra yang Baik nonasakamoto Business and Economy! 0 24th February 2015 07:25 PM
Papua Siap Akuisisi 10 Persen Saham Freeport nonasakamoto Business and Economy! 1 9th February 2015 05:46 AM
Gubernur Papua Ancam Usir Freeport Jika Tak Bangun Smelter di Papua supry Forum Militer dan Pertahanan | Defence and Military 0 30th January 2015 03:01 PM
Begini Penampakan Terbaru Tambang Freeport di Papua akiyamashinichi Diplomasi dan Hubungan Internasional 0 17th November 2014 08:07 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 11:16 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts