forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 25th September 2017, 07:58 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Menko Luhut Cs Sumbang Rp 900 Juta untuk Korban Gunung Agung


Bantuan untuk Korban Bencana Alam Gunung Agung (Foto: Dok. Kemenkeu)

Panitia Nasional Penyelenggara Pertemuan Tahunan (Annual Meeting) IMF-World Bank Group Tahun 2018 menyampaikan empati dan keprihatinan yang mendalam terhadap kejadian bencana alam Gunung Agung di Bali. Kejadian tersebut menyebabkan status Gunung Agung dinaikan menjadi "Awas", sehingga sebagian penduduk di sekitar harus diungsikan ke daerah yang lebih aman.
Panitia Nasional telah berkoordinasi dengan kementerian dan lembaga terkait, terutama Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia. Selain itu, panitia juga bekerja sama dengan tiga Bank Official Partners AM 2018, yaitu Bank Mandiri, BNI dan BRI, guna terus membantu meringankan beban para pengungsi dan penduduk di lokasi pengungsian.
Dalam keterangan resminya, Minggu (24/9), Panitia Nasional yang dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, selaku Ketua Panitia Nasional, bersama pimpinan kementerian dan lembaga terkait melakukan peninjauan langsung ke Tanah Ampo, Karangasem dan GOR Suweca Pura, Klungkung, serta penyerahan bantuan kemanusiaan ke lokasi Pengungsian di sekitar lokasi bencana Gunung Agung.


Bantuan untuk Korban Bencana Alam Gunung Agung (Foto: Dok. Kemenkeu)

Bantuan donasi yang diberikan oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Pegawai Kementerian Keuangan, dan Bank Indonesia masing-masing sebesar Rp 100 juta. Sedangkan ketiga bank official partner masing-masing sebesar Rp 200 Juta. Sehingga total bantuan kemanusiaan berupa uang dan kebutuhan pokok yang akan diserahkan secara simbolis senilai Rp 900 juta.
Panitia Nasional memantau secara langsung kondisi terkini Gunung Agung untuk persiapan pelaksanaan acara Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group Tahun 2018. Selian itu, panitia juga terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Bali dan jajaran instansi terkait guna memonitor perkembangan yang terjadi dan potensi dampak yang ditimbulkan, serta memastikan bahwa telah dilakukan persiapan penanggulangan bencana yang memadai.
Seluruh panitia AM 2018 juga berharap kejadian ini tidak berlangsung lama dan tidak terjadi kondisi yang lebih buruk. Sehingga masyarakat di pengungsian dan masyarakat Bali bisa beraktivitas dengan normal kembali.

https://kumparan.com/nicha-muslimawa...n-gunung-agung
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Menko Luhut Siapkan Lokasi Cadangan Pertemuan IMF-World Bank 2018 je_tek Business and Economy! 0 25th September 2017 07:56 AM
Gunung Agung Siaga, AirNav Siapkan Pengalihan Jalur Penerbangan! kurakura Indonesia Membangun! 0 22nd September 2017 10:48 AM
Dijual Rumah Di Lenteng Agung, 800 Juta Rumah Brand In New- Minimalis 2 Lantai carirumahdijual Rumah 0 26th August 2015 10:45 AM
Menko Sofyan Heran Tarif Listrik Sumbang Inflasi Mei sucyresky Business and Economy! 0 2nd June 2015 07:16 AM
Indonesia Sumbang 30 Persen Ikan Untuk Dunia nonasakamoto Business and Economy! 1 5th February 2015 05:17 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 07:41 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts