forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 29th September 2017, 09:07 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Pesan OJK ke Perusahaan Aset Manajemen: Manfaatkan Teknologi


Ilustrasi gedung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) (Foto: Anggi Dwiky Darmawan/kumparan)

Perusahaan aset manajemen diminta perlu beradaptasi dengan mengikuti kemajuan teknologi. Faktanya saat ini, penjualan lewat online makin meningkat di Indonesia walaupun penjualan secara offline masih tetap mendominasi.
"Kalau kita lihat dalam beberapa tahun terakhir itu luar biasa perkembangan dunia digital. Produk-produk yang tadinya dijual secara langsung sekarang tersedia secara online. Luar biasa tantangannya," ungkap Deputi Komisioner Pengawas Pasar Modal II Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Fakhri Hilmi saat ditemui di Gedung Energy Building, Sudirman, Jakarta, Rabu (26/9).
Menurut Fakhri, bila industri aset manajemen tidak menyikapi hal ini maka kinerja perusahaan bisa saja melorot. OJK sendiri sudah mengarahkan perkembangan layanan keuangan berbasis teknologi (fintech). Di sisi yang lain, OJK memberikan kemudahan bagi industri jasa keuangan sehingga bisa tumbuh dan memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat.


Ilustrasi Fintech. (Foto: Thinkstock)

"OJK sendiri kita sangat mendukung sekali fintech, kita sudah siapkan regulasinya kita sangat support. Penjualan online juga kita sangat support. Bahkan di OJK saat ini memperkenalkan sistem perizinan dan pengawasan yang memanfaatkan teknologi," ujarnya.
Menurut Fakhri, dengan online akan memudahkan investor untuk berinvestasi, khususnya reksa dana. Untuk berinvestasi reksa dana saat ini tidak harus datang langsung ke manajer investasi ataupun cabang Bank yang menjadi agen penjual reksa dana. Cukup berkunjung ke agen penjual yang beroperasi secara online.
"Kalau kita lihat penjualan online apakah melalui fintech atau portal dan segala macam, saya percaya inilah the next wave. Kita sudah berusaha mencoba berbagai macam pola untuk memasarkan reksa dana. Saya kira pola yang paling efektif bagi Indonesia dengan kondisi Indonesia yang sangat luas dan parsial, online adalah satu-satunya atau yang paling memungkinkan untuk pasarkan reksa dana," jelasnya.

https://kumparan.com/wiji-nurhayat/p...tkan-teknologi
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Perusahaan Lenovo Berhasil Ciptakan Teknologi PHAB, Simak Yuk Ulasannya aristanovie Program Forumku 1 10th February 2016 07:31 AM
Kabar Terkini Datang Dari Perusahaan Gadget Wiko Dengan Teknologi 4G LTE aristanovie Program Forumku 0 5th January 2016 12:53 AM
GLPI Software Gratis Untuk Manajemen Aset IT yandiaht Forumku Hardware and Software 3 25th September 2015 03:53 PM
Manajemen Risiko Teknologi Informasi / Sistem Informasi Perbankan r1n2rd Berita dan Informasi 0 26th May 2014 11:48 PM
Pola Dasar Manajemen Bank | Manajemen Perbankan r1n2rd Berita dan Informasi 0 5th May 2014 11:05 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 04:53 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts