forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Forum TulisanKu MyWriting Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 4th August 2021, 10:05 PM   #1
Sek Des
 
Join Date: 26 Jul 2021
Userid: 8797
Posts: 217
Real Name: merahputihcom
Likes: 5
Liked 7 Times in 7 Posts
Default Santri Negeri Aing yang Berbagi Tongkrongan



Merahputih.com - Santri sebutan bagi seseorang yang mengikuti pendidikan agama Islam di pesantren, biasanya menetap hingga pendidikannya selesai.

Bicara soal santri, ada beberapa hal yang dapat membuat para alumni santri bernostalgia. Seperti tongkrongan ala Santri.

Banyak hal yang sangat memorable di tongkrongan para santri. Salah satunya dari segi fesyen. Biasanya para santri yang mengenakan tas selempang yang nempel dipinggang.

Entah mengapa banyak santri yang mengenakan tas jenistersebut. Mungkin karena tas selempang terbilang cukup keren, sederhana dan praktis.

Hal tersebut senada dengan jumlah perlengkapan yang dibawa santri di tas tidak terlalu banyak. Antara lain yakni buku, alat tulis, perlengkapan salat dan kitab Al Quran.

Serba-serbi tongkrongan santri yang kedua yakni tempat tongkrongan para santri. Biasanya para santri mengobrol dengan teman-temannya di tangga masjid.

Lantaran kesehariannya beribadah dan belajar agama di Masjid, para santri kerap nongkrong di tangga masjid pada waktu-waktu istirahat, atau di sela-sela waktu belajar.

Biasanya para santri saling tegur sapa dan bercanda dengan santri lainnya, untuk sekadar melepas penat dari rutinitas. Namun biasanya waktu nongkrong hanya sebentar, karena jadwal kegiatan santri yang cukup padat.

Serba-serbi ketiga tongkrongan santri, yakni mengobrol seputar hal mistis di pesantren. Hal ini biasanya dilakukan ketika waktu senggang di malam hari, selepas kegiatan rutin selesai.

Ketika bercerita di tongkrongan, biasanya ada berbagai tipe-tipe orang. Ada yang menjadi ketakutan namun antusias mendengarkan, ada yang biasa saja dan cuek, hingga orang yang sok berani tapi kemana-mana minta ditemani.

Serba-serbi santri yang keempat yakni bersekongkol mencari celah untuk kabur. Biasanya hal seperti itu dilakukan oleh santri yang 'nakal'. Mereka biasanya mengajak sejumlah teman untuk kabur dari pesantren.

Namun para santri yang 'nakal' itu tak asal kabur, melainkan mempelajari dahulu sejumlah celah yang bisa digunakan untuk kabur. Dari mulai waktu-waktu penjagaan yang senggang, pintu keluar mana saja yang bisa dilewati dengan mudah, hingga memanjat pagar dengan tangga dan sebagainya.

Ada beberapa alasan para santri 'nakal' kabur dari pesantren cukup beragam. Seperti halnya ingin main di luar area pesantren, hingga tidak betah tinggal di pesantren.

Serba-serbi yang kelima di tongkrongan santri yakni dibubarkan ketika tengah nongkrong terlalu lama atau melebihi batas waktu istirahat. Biasanya ketika para guru atau Ustaz sudah berkumandang, tongkrongan pun bubar.

Karena, bila tidak bubar, para santri bisa dikenakan sanksi atau menerima teguran. Hal itu dilakukan oleh para guru atau ustaz agar para santri disiplin dalam belajar dan beribadah.

Nah itu dia beberapa serba-serbi tongkrongan Santri di Negeri Aing. Apakah kamu pernah merasakan salah satunya?

Sumber
merahputih.com is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks

Tags
biasanya, para, santri, tongkrongan, yang



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Patungan Jadi Budaya Khas Anak Tongkrongan di Negeri Aing merahputih.com Forumku the Lounge 0 3rd August 2021 06:49 PM
Mengapa Produk KW Jadi Musuh Ekosistem Lokal Made In Negeri Aing merahputih.com Forumku UKM SME 0 29th July 2021 06:22 PM
Ragusa, Es Krim Legendaris Negeri Aing merahputih.com Forum Kulinerku Makan Makan 0 27th July 2021 06:01 PM
Martabak Negeri Aing Sampai di AS mpmedianews Dapur Forumku 0 13th June 2021 07:00 PM
Mengapa Tempe Made In Negeri Aing, Selain Mahal Juga Laris-Manis di Luar Negeri? mpmedianews Forum Kulinerku Makan Makan 0 3rd June 2021 11:24 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 01:53 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts